Sentimen
Negatif (100%)
27 Jan 2023 : 03.54
Informasi Tambahan

Kab/Kota: bandung

Kasus: penganiayaan

Tokoh Terkait

Berebut Lahan Parkir, Pemuda di Bandung Bacok Teman hingga Tewas

27 Jan 2023 : 03.54 Views 16

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

Berebut Lahan Parkir, Pemuda di Bandung Bacok Teman hingga Tewas

Bandung: Polisi menangkap pelaku penganiayaan hingga korbannya tewas yang terjadi di Jalan Sudirman, Kota Bandung, 13 Oktober 2022. Peristiwa tersebut berawal dari saling rebut lahan parkir antara pelaku RM, 21, dengan korban RH, 46.
 
Kapolrestabes Bandung, Kombes Aswin Sipayung mengatakan, pada Kamis, 13 Oktober 2022, pelaku membawa golok dan mencari korban di kawasan Jalan Sudirman. RM merasa sakit hati karena lahan parkirnya direbut oleh korban.
 
"Pada saat itu korban ada di kendaraan sepeda motornya, hendak ke pasar, kemudian dihadang oleh tersangka yang langsung mengeluarkan satu buah golok dan menganiaya dengan cara membacok berkali-kali ke tubuh korban," ucap Aswin, di Mapolrestabes Bandung, Kamis, 26 Januari 2023.

-?

- - - -
Aswin mengatakan sempat kesulitan saat melakukan pengejaran terhadap pelaku. RM beberapa kali berpindah-pindah tempat sehingga sempat buron selama tiga bulan.
 
"Jadi selama buron, tersangka lari ke daerah Kopo. Tersangka ini memang tidak terlalu jauh dari wilayah Bandung dan penyidik bisa menangkap. Tersangka ditangkap kemarin (Rabu, 25 Januari 2023)," kata dia.
 
Saat dilakukan penangkapan, lanjut Aswin, RM sempat melawan dan membahayakan petugas. Akibatnya, polisi terpaksa melakukan tindakan tegas dan terukur dengan melepaskan tembakan ke arah kaki kiri RM.
 
Polisi pun menjerat pelaku dengan Pasal 351 ayat (2) KUHP dan terancam kurungan penjara selama lima tahun. Kini RM telah ditahan menjalani proses hukum.
 
"Yang perlu ditekankan adalah peristiwa ini pernah viral tahun 2022, tepatnya di bulan Oktober. Tapi sekarang kasus ini telah berhasil diungkap oleh jajaran Polsek Bandung Kulon," ucap Aswin.
 

Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id
 

(MEL)

Sentimen: negatif (100%)