Sentimen
Positif (78%)
24 Jan 2023 : 11.40
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Menteng, Serang

Partai Terkait

Resmikan Sekber, Cak Imin: Kerja Sama PKB dan Gerindra untuk Indonesia yang Sejahtera Terwujud

24 Jan 2023 : 11.40 Views 2

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Resmikan Sekber, Cak Imin: Kerja Sama PKB dan Gerindra untuk Indonesia yang Sejahtera Terwujud

23 Januari 2023 14:31 WIB

Partai Gerindra dan PKB meresmikan Sekretariat Bersama (Sekber)

PKB dan Gerindra meresmikan Sekretariat Bersama yang berlokasi di Jalan Ki Mangunsarkoro Nomor 1, Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 23 Januari 2023 (Dok. PKB)

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Partai Gerindra dan PKB meresmikan Sekretariat Bersama (Sekber). Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin berharap persemian ini bisa membawa Indonesia lebih sejahtera.

"Insyaallah dengan peresmian ini kerja sama PKB dan Gerindra untuk Indonesia yang sejahtera terwujud," kata Cak Imin dalam sambutannya di lokasi, Senin, 23 Januari 2023.

Cak Imin mengatakan bahwa PKB dan Gerindra saling percaya adalah kekuatan untuk menata Indonesia.

Berkoalisi dengan PKB, Gerindra: Yang Paling Maju Adalah Kita, Paling Kompak, Nggak Saling Serang

"PKB dan Gerindra saling percaya adalah kekuatan yang bisa diamati untuk menata Indonesia menjadi lebih baik, melanjutkan kesuksesan yang ada, dan melompat lebih maju lagi," kata Cak Imin.

Prabowo mengatakan bahwa peresmian Sekber adalah bukti kerja sama kedua partai solid.

"Hari ini adalah suatu bukti bahwa kerjasama kita solid, tekad kita solid, semangat kita tinggi, optimisme kita besar, keyakinan besar kita akan maju ke rakyat, untuk membela kepentingan rakyat," kata Prabowo.

Resmikan Sekber Gerindra-PKB, Kiai Maman Berdoa Prabowo dan Gus Muhaimin Jadi Presiden-Wapres

Sentimen: positif (78%)