Sentimen
Positif (79%)
24 Jan 2023 : 02.30
Informasi Tambahan

Kab/Kota: California, Los Angeles

Kasus: Insiden penembakan, penembakan

Tokoh Terkait

Fakta-fakta Penembakan saat Perayaan Imlek di California AS: Pelaku Lansia 72 Tahun

24 Jan 2023 : 02.30 Views 1

Indozone.id Indozone.id Jenis Media: News

Fakta-fakta Penembakan saat Perayaan Imlek di California AS: Pelaku Lansia 72 Tahun

INDOZONE.ID - Penembakan terjadi saat perayaan Tahun Baru Imlek di California, Amerika Serikat pada sabtu (21/1/2023) pukul 22.00 waktu setempat. Akibat insiden tragis itu, setidaknya 10 orang dilaporkan tewas.

Pelaku diketahui seorang lansia yang melarikan diri setelah melakukan penembakan. Berikut fakta-fakta penembakan saat perayaan Imlek dirangkum Indozone, Senin (23/1/2023):

1. Klub Dansa

Lokasi penembakan terjadi di sebuah klub dansa di Monterey Park. Ribuan orang berkumpul di tempat itu untuk merayakan Imlek 2023.

Baca Juga: Pria Nekat Lepas Tembakan di Kalteng, Korbannya Minta Perlindungan ke Kapolri

2. Sempat Digagalkan

Sebelum melakukan penembakan di klub dansa di Monterey Park, pelaku sempat melepaskan tembakan di klub dansa yang berdekatan. Namun, berhasil digagalkan oleh dua pengunjung klub dansa tersebut.

3. Pelaku Berusia 72 Tahun

Pelaku kemudian melakukan penembakan di Monterey Park, di mana 10 orang tewas dan 10 lainnya terluka. Mengutip Reuters, Sheriff County Los Angeles Robert Luna mengatakan pelaku diketahui seorang lansia berawajah asia berusia 72 tahun bernama Huu Can Tran.

Luna juga mengungkapkan pelaku melakukan penembakan dengan pistol dengan magasin berkapasitas tinggi.

Polisi kepung mobil pelaku penembakan saat perayaan Imlek di California. (ABC Affiliate KABC via REUTERS )
4. Bunuh Diri

Polisi yang berhasil mengetahui keberadaan Tran langsung melakukan pengepungan mobil van putih yang ditumpangi pelaku di area parkir. 

Setelah mengepung dua jam, polisi mengatakan Tran menembak dirinya sendiri di dalam mobil van.

5. Tak Ada Korban WNI

Montery Park, yang terletak di bagian timur Los Angeles, memiliki populasi 61.000 orang dan sekitar 65 persen penduduk adalah warga keturunan Asia.

Baca Juga: Pesepak Bola Muda Palestina Tewas Ditembak Tentara Israel

Kementerian Luar Negeri RI memastikan tidak ada warga negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban dalam insiden penembakan.

“KJRI Los Angeles telah berkoordinasi dengan otoritas setempat dan masyarakat Indonesia. Hingga saat ini tidak terdapat informasi adanya korban WNI,” kata Direktur Perlindungan WNI dan BHI Kemlu RI Judha Nugraha mengutip Antara.

Artikel Menarik Lainnya:

Sentimen: positif (79.9%)