Sentimen
Positif (72%)
20 Jan 2023 : 23.35
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Mojokerto

Kasus: stunting

UNICEF dan Pemkab Mojokerto penanganan anak tak sekolah

20 Jan 2023 : 23.35 Views 1

Alinea.id Alinea.id Jenis Media: News

UNICEF dan Pemkab Mojokerto penanganan anak tak sekolah

Kedua, memperkuat sistem penanganan ATS melalui penguatan kapasitas perangkat daerah terkait isu ATS dan rencana kerja penanganan ATS. 

"Serta memperkuat pendidikan abad 21 bagi ATS dan anak sekolah melalui karang taruna, PKBM, forum anak, dan forum remaja lainnya," bebernya.

Semetara itu, terkait pelaksanaan sosialisasi program penanganan anak tidak sekolah, Bupati Ikfina menjelaskan, sosialisasi tersebut sangat erat kaitannya dengan pengentasan masalah kemiskinan dan juga ada hubungannya dengan masalah stunting. Karena terdapat salah satu indikator dari empat indikator dari keluarga berisiko stunting, yaitu pendidikan ibu tidak lulus SMP.

"Di sisi yang lain untuk indikator keluarga prasejahtera itu, salah satu indikatornya adalah anak usia dibawah 15 tahun yang putus sekolah. Nah, ini berhubungan dengan kegiatan kita hari ini, bahwa kami dikejar-kejar target terkait dengan perunan stunting karena ini adalah masalah yang sangat luar biasa," ujarnya.

Orang nomor satu dilingkup Pemerintah Kabupaten Mojokerto juga menilai, dalam melaksanakan program penanganan ATS, sangat perlu diseriusi agar dapat terwujudnya SDM yang berkualitas di masa depan. Selain itu, kinerja pemerintah daerah juga diukur dengan Indeks Pembangunan Manusia (IPM) yang meliputi pendidikan, kesehatan, dan ekonomi.

"Tentu kita berupaya tidak hanya sekedar angka-angka, tetapi kita ingin bahwa masyarakat semua berproses untuk bisa meningkatkan kesejahteraannya," ujarnya.

Bupati Ikfina juga mengharapkan program penanganan ATS di Bumi Majapahit bisa diteruskan dan tidak hanya di delapan desa saja, karena Pemkab Mojokerto juga membutuhkan data yang real, akurat, dan up to date agar bisa melakukan berbagai program kegiatan yang tepat sasaran.

"Saya minta tolong ini melibatkan berbagai pihak, semuanya harus berperan serta tidak ada satupun yang tidak dapat bagian peran serta. Ini adalah masalah kita bersama harus dihadapi bersama dan diselesaikan bersama," pungkasnya.

Sentimen: positif (72.7%)