Sentimen
Positif (99%)
19 Jan 2023 : 13.27
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Senayan

Partai Terkait

Politik RK Itu Tahu Diri

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

19 Jan 2023 : 13.27
Politik RK Itu Tahu Diri

JAKARTA, KOMPAS.com - Ketua DPD Partai Golkar Jawa Barat Ace Hasan Syadzily mengatakan, Ridwan Kamil menganut politik tahu diri.

Hal tersebut Ace sampaikan saat menjawab pertanyaan mengenai peluang majunya Ridwan Kamil sebagai calon wakil presiden (cawapres) dari Golkar.

"Pak RK sampaikan beliau politiknya 'tahu diri'. Saya kira beliau akan tunduk kepada apa yang jadi perintah partai," ujar Ace saat ditemui di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (19/1/2023).

Ace kemudian menjelaskan bahwa tahu diri yang dimaksud bukan berarti Ridwan Kamil merasa tidak berkapasitas maju sebagai cawapres.

Baca juga: Ridwan Kamil Sebut Akan Narasikan Airlangga Capres ke Mana-mana

Akan tetapi, tahu diri yang dimaksud adalah berkaitan dengan fatsun atau kepatuhan kepada partai.

"Bukan soal tidak berkapasitas. Ini kan soal fatsun kebijakan partai," kata Ace.

KOMPAS.com/ADHYASTA DIRGANTARA Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil atau Kang Emil (kanan) resmi diumumkan sebagai kader Partai Golkar di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Rabu (18/1/2023).

Kemudian, Ace mengingatkan bahwa munas dan rapimnas Golkar memutuskan untuk mendorong Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto sebagai calon presiden (capres).

Ridwan Kamil, kata Ace, sudah menunjukkan komitmennya untuk mengikuti dan loyal terhadap keputusan tersebut.

"Serta, beliau berkomitmen mensosialisasikan dan menggaungkan kemenangan Pak Airlangga dan Golkar dalam Pemilu 2024 nanti," ujar Ace.

Baca juga: Ini 4 Alasan Ridwan Kamil Gabung Golkar

Sebagai informasi, nama Ridwan Kamil kerap muncul dalam tiga besar cawapres dengan elektabilitas tertinggi di sejumlah lembaga survei.

Diproyeksikan maju Gubernur Jabar lagi

Wakil Ketua Umum Partai Golkar Ahmad Doli Kurnia mengatakan, pengurus baru Golkar, Ridwan Kamil atau Kang Emil, berpeluang besar menjadi Gubernur Jawa Barat (Jabar) lagi.

Ridwan Kamil memang masih menjabat sebagai Gubernur Jabar saat ini. Tetapi, masa jabatannya akan habis tahun ini.

"Saya kira sebetulnya peluang besar Pak Emil untuk posisi jabatan berikutnya Gubernur Jabar. Saya kira proyeksi ke depan paling visible, yang paling besar peluang kembali menjadi cagub," ujar Doli saat ditemui di kantor DPP Golkar, Jakarta Barat, Rabu (18/1/2023).

Doli mengatakan, Kang Emil baru satu kali menjabat sebagai gubernur. Sehingga, masih bisa maju lagi sebagai gubernur untuk periode kedua.

Selain itu, berdasarkan survei yang dilakukan Golkar, Ridwan Kamil masih menjadi yang paling populer di Jabar.

"Beliau populer di Jabar. Populer itu bisa banyak hal, karena figur sudah dikenal. Kedua, karena sebagai gubernur dianggap cukup berhasil," kata Doli.

Baca juga: Golkar Proyeksikan Ridwan Kamil Jadi Gubernur Jawa Barat Lagi

-. - "-", -. -

Sentimen: positif (99.9%)