Sentimen
Positif (66%)
18 Jan 2023 : 19.24
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Madura United, Persija Jakarta, Persebaya, Bali United, PSM Makassar, Persik Kediri, PSS Sleman, Dewa United

Kab/Kota: Surabaya, Kediri, Kemayoran, Sleman, Madura, Solo

Tokoh Terkait

Prediksi Persis Solo vs Persija Jakarta di Liga 1, Awas Macan Kemayoran! Laskar Sambernyawa Siap Balas Dendam

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

18 Jan 2023 : 19.24
Prediksi Persis Solo vs Persija Jakarta di Liga 1, Awas Macan Kemayoran! Laskar Sambernyawa Siap Balas Dendam


AYOBOGOR.COM – Prediksi Persis Solo vs Persija Jakarta di Liga 1 2022-2023, Macan Kemayoran waspadai ancaman balas dendam dari Laskar Sambernyawa.

Duel Persis vs Persija di laga pekan ke-19 Liga 1 2022 akan berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Kamis, 19 Januari 2023 pukul 18:30 WIB.

Pertandingan yang digelar tanpa kehadiran penonton ini bakal menjadi ujian bagi Persija Jakarta.

Pasalnya, Persis Solo diyakini bakal mengusung misi balas dendam setelah sebelumnya sempat kalah.

Saat itu Persija Jakarta selaku tuan rumah meraih kemenangan tipis 2-1 atas Persis Solo di putaran pertama Liga 1 pada 31 Juli 2022 tahun lalu.

Selain itu, Laskar Sambernyawa juga memiliki motivasi tinggi untuk meraih kemenangan.
Berhasil mengalahkan skuad asuhan Thomas Doll itu bisa membuat Persis memperbaiki posisinya di klasemen.

Persis Solo saat ini bertengger di peringkat ke-12 dengan 20 poin, jika menang maka Irfan Bachdim dkk bisa menembus 10 besar klasemen Liga 1 2022.

Meski demikian, Persija Jakarta tak akan menjadi lawan mudah untuk Persis.
Bagaimana tidak, tim berbasis di Jakarta itu tengah berusaha bangkit karena sempat terseok di papan tengah.

Apalagi kehadiran Krmencik yang sebelumnya menjalani hukuman dilarang bertanding atau skorsing selama enam laga.

Maka Persija Jakarta diprediksi bakal menurunkan kekuatan penuh karena adanya para pemain inti.

Macan Kemayoran juga wajib menang demi bisa menguasai puncak klasemen Liga 1 2022.
Saat ini Persija berada di peringkat ketiga dengan 35 poin, selisih satu poin dari Madura United yang berada di peringkat kedua dan dua angka dari PSM Makassar yang ada di puncak.

Prediksi Susunan Pemain

Persis Solo (4-3-3): Riyandi; Faathier, Jaime, Da Rosa Beltrame, Lestaluhu; Matsumura, Sutanto, Helmiawan; Adsit, Arif, Sinaga

Persija Jakarta (3-4-3): Adhiyasa; Ferarri, Kudela, Yama; Fahmi, Sjahbandi, Fandi, Andika; Nico, Ramdhani, Simanjuntak

Head to head

31/07/22 Persija 2 - 1 Persis Solo
5 laga terakhir Persis Solo
14/12/22 Persis Solo 0 - 0 Barito Putera
18/12/22 Persis Solo 1 - 2 Persib
21/12/22 Persebaya 0 - 0 Persis Solo
24/12/22 Persik Kediri 1 - 3 Persis Solo
14/01/23 Dewa United 1 - 1 Persis Solo

5 laga terakhir Persija Jakarta

16/12/22 Persija 1 - 1 Persebaya Surabaya
20/12/22 Persija 3 - 2 Dewa United
08/01/23 PSS Sleman 0 - 2 Persija
11/01/23 Persib 1 - 0 Persija
15/01/23 Persija 3 - 2 Bali United

AYOBOGOR.COM memprediksikan peluang Persis Solo untuk menang ialah 30 persen, sementara 30 persen untuk Persija Jakarta dan sisanya 40 persen berakhir imbang.***

Sentimen: positif (66.3%)