Sentimen
Positif (79%)
17 Jan 2023 : 11.47
Informasi Tambahan

Institusi: HIPMI

Kab/Kota: Solo

Gelar Seminar, Upaya HIPMI PT UNS Cetak Pengusaha Baru di Kalangan Mahasiswa

17 Jan 2023 : 11.47 Views 3

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Gelar Seminar, Upaya HIPMI PT UNS Cetak Pengusaha Baru di Kalangan Mahasiswa

Diharapkan semakin banyak bisnis baru yang diinisiasi anak muda.

SOLO, JITUNEWS.COM– HIPMI Perguruan Tinggi (PT) UNS menggelar seminar bertema “Eksistensi Mahasiswa Menjadi Wirausaha Intelektual sebagai Wujud Pendorong Perekonomian Mandiri” di Kantor BPC HIPMI Surakarta, Sabtu (14/1/2023).

Kegiatan ini merupakan salah satu upaya melahirkan pebisnis baru di kalangan anak muda, khususnya mahasiswa.

Acara tersebut sekaligus menyemarakkan Musyawarah Cabang (Muscab) HIPMI Surakarta IX yang dihelat pada 4 Februari 2023.

Hargai Jasa Para Pendahulu, BPC HIPMI Surakarta Gelar Ziarah

Tiga Calon Ketua Umum (Caketum) BPC HIPMI Surakarta didapuk menjadi pemateri. Astrid Widayani, Rosanto Adi, dan Respati Ardi bergiliran menyampaikan materi kewirausahaan di hadapan puluhan peserta.

Selain meningkatkan pengetahuan tentang entrepreneurship, peserta yang terdiri dari mahasiswa diharapkan dapat menganalisis potensi usaha di lingkup sekitar hingga mampu mengambil kebijakan tepat di era transformasi digital.

Dewan Pembina HIPMI PT UNS, Didik Prasetyanto mengatakan peran BPC HIPMI Surakarta sangat diperlukan untuk mengarahkan pemain baru di dunia usaha, terlebih dari elemen mahasiswa.

“BPC HIPMI Surakarta melakukan pembinaan terhadap pengusaha di tingkat perguruan tinggi, kalau saat ini UNS. Alhamdulillah di UNS adik-adik ini sudah mempunyai lini usaha, ada yang di bidang makanan, travel, penyewaan alat adventure, dan lain-lain,” ujar Didik di sela acara.

Didik yang juga Ketua Bidang Koperasi, UKM, dan Tenaga Kerja HIPMI Surakarta ini menegaskan pihaknya ingin melahirkan pengusaha-pengusaha baru. Dia berharap semakin banyak mahasiswa yang melantai di kancah bisnis lebih awal.

“Jadi mahasiswa selain cakap dari sisi akademik, paling tidak mempunyai rasa untuk menciptakan usaha baru. Ini sudah dilakukan adik-adik HIPMI PT UNS,” jelasnya.

Menurut Didik, mahasiswa saat ini sangat terbuka dengan dunia yang menguji kreativitas mereka, termasuk dalam ranah usaha.

“Fenomenanya, adik-adik sekarang itu senang antara teori dan praktik. Kemarin pas saya ngajar, saya gandeng BPC HIPMI Surakarta ini untuk bisa memberikan materi. Jadi mahasiswa itu senang sekali. Perpaduan antara akademisi dan praktisi,” ujar dosen praktisi UNS tersebut.

Sementara itu, Ketua HIPMI PT UNS Rizky Fadhillah mengungkapkan selain seminar, pihaknya juga mengadakan rapat kerja (raker) untuk membahas langkah satu tahun ke depan.

Mahasiswa jurusan manajemen bisnis itu menyebut HIPMI PT UNS akan menjalankan program yang kaitannya untuk mencetak para wirausahawan baru.

“Yang jelas ada mentoring, peningkatan skill bagi teman-teman. Selain itu, ada big event, rencananya mengadakan seminar, mungkin bertingkat nasional. Untuk sarana pengkaderan, kita adakan suatu magang,” terang Rizky yang juga Camp Organizer itu.

Ziarah Makam Pendahulu, BPC HIPMI Surakarta Lahirkan Tradisi Baru

Sentimen: positif (79.9%)