Sentimen
Negatif (99%)
16 Jan 2023 : 12.10
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Beijing, Cipinang

Kasus: HAM, kasus suap, korupsi

Tokoh Terkait

5 Buronan Indonesia Paling Dicari yang Masih Misterius hingga Saat Ini

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

16 Jan 2023 : 12.10
5 Buronan Indonesia Paling Dicari yang Masih Misterius hingga Saat Ini

PIKIRAN RAKYAT - Nama Harun Masiku masih menjadi perbincangan hangat publik hingga saat ini sejak dia ditetapkan sebagai tersangka kasus suap anggota DPR periode 2019-2024 sejak Januari 2020 silam.

Kini, dia masih buron dan masuk ke dalam daftar Red Notice Interpol. Namun, ternyata bukan hanya Harun Masiku yang hingga kini masih bersembunyi dari para penegak hukum di Indonesia.

Siapakah mereka? Berikut Pikiran-Rakyat.com rangkum 5 buronan Indonesia yang sampai sekarang belum ditemukan. Keberadaan mereka masih menjadi misteri yang sedang dipecahkan.

Baca Juga: 7 Negara yang Pernah Memenangi Miss Universe Terbanyak dari Tahun ke Tahun

Mantan penyidik KPK, Novel Baswedan sebut kasus Harun Masiku ada kaitannya dengan petinggi partai. Dia juga membeberkan sejumlah hal mengejutkan. Dok. KPK.

Sejak Januari 2020, Harun Masiku ditetapkan sebagai tersangka kasus suap anggota DPR Periode 2019-2024 yang menyeret nama Wahyu Setiawan, mantan Komisioner Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Keberadaan Harun Masiku masih menjadi hantu yang sulit ditemukan. Sementara itu, Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memasukan nama Harun sebagai buronan sejak 29 Januari 2020. Kemudian pada 30 Juli 2021, dia masuk ke daftar Red Notice Interpol.

Baca Juga: Ketahui 7 Hewan yang Dianggap Suci atau Sakral dalam Ajaran Agama hingga Suku Tertentu

Eddy Tansil.

Buronan Indonesia kedua yakni Eddy Tansil. Nama tersebut pernah membuat heboh publik karena kasus korupsi yang dia lakukan. Eddy terjerat kasus korupsi Golden Key Group yang menyebabkan negara rugi mencapai Rp1,3 triliun.

Eddy Tansil sebenarnya pernah masuk bui. Namun, dia dilaporkan kabur pada 4 Mei 1996 dari Lapas Cipinang, Jakarta Timur.

17 tahun berlalu, keberadaan Eddy Tansil sempat terendus di China. Indonesia kemudian mengupayakan ekstradisi kepada Beijing melalui surat Menteri Hukum dan HAM. Namun, hingga saat ini Eddy belum berhasil dipulangkan ke Indonesia.

Baca Juga: 7 Rekomendasi Helm Full Face Harga di Bawah Rp1 Jutaan, Safety dan Keren

3. Eko Adi Putranto

Eko Adi Putranto.

Komisaris Bank BHS, Eko Adi Putranto tersandung kasus penyelewengan dana BLBI senilai Rp2,6 triliun. Meski telah disidang di Pengadilan Negeri Jakarta Pusat serta divonis 20 tahun penjara, Eko tidak pernah muncul.

Keberadaannya kini belum diketahui, meski sempat dilaporkan pernah terlihat di Singapura dan Australia.

4. Lidya Muchtar

Kasus Badan Likuiditas Bank Indonesia atau BLBI dari Bank Tamara yang melibatkan nama Lidya Muchtar sempat menghebohkan publik.

Obligator BLBI itu diketahui menyelewengkan dana sebenar Rp202 miliar. Pada 2006, melalui kuasa hukumnya, Lidya mengatakan akan melunasi utang yang telah dia tilap.

Namun, janji Lidya Muchtar untuk melunasi utang tersebut belum juga terpenuhi dan keberadaannya masih menjadi misteri. Lidya dikabarkan sempat terdeteksi di Singapura dan China.

5. Bambang Sutrisno

Satu lagi buronan yang berkaitan dengan dana BLBI adalah Bambang Sutrisno. Bambang telah membuat rugi negara sebesar Rp1,5 triliun.

Karena kasus tersebut, hakim telah memvonis Bambang penjara seumur hidup, denda Rp30 juta, dan menyerahkan tanah beserta rumahnya ke negara.

Namun, Bambang Sutrisno hingga kini belum memenuhi kewajibannya dan masih buron.***

Sentimen: negatif (99.9%)