Sentimen
Informasi Tambahan
Brand/Merek: Yamaha
Club Olahraga: Persib Bandung
Kab/Kota: bandung
Tokoh Terkait
Saeful jadi Korban Kekerasan Gerombolan Pemotor di Jalan BKR Bandung, Dipukuli dengan Kayu dan Dilempari Batu
Prfmnews.id Jenis Media: Nasional
PRFMNEWS - Warga Kota Bandung bernama Saeful menjadi korban kekerasan gerombolan pengendara motor di Jalan BKR Kota Bandung pada dini hari Minggu, 15 Januari 2023.
Diceritakan Saeful, kejadian kekerasan gerombolan pemotor itu berlangsung pukul 02.00 WIB dini hari Minggu.
Saat itu Saeful bersama atasannya hendak pulang ke kawasan Jalan Caringin Kota Bandung.
Baca Juga: Gerombolan Pemotor Bacok Warga yang Sedang Nongkrong di Jalan Natuna Kota Bandung, Tangan Korban Luka Berat
Saat dihubungi via telepon, Saeful menceritakan kronologi kasus kekerasan yang menimpanya.
Saeful baru saja pulang dari kawasan Lembang. Kemudian ia menyimpan mobil di kantornya di Jalan Maskumambang.
Setelah itu Saeful mengendarai sepedamotor dan membonceng atasannya.
Baca Juga: Kasus Pembacokan di Jalan Natuna Kota Bandung, Kakak Korban Beberkan Kronologi
"Terus saya mau pulang ke rumah, naik motor. Saya sama bos saya. Kita pulang ke arah Jalan Caringin," ujarnya saat ON AIR di Radio PRFM.
Saat memasuki Jalan BKR, Saeful melihat ada gerombolan pemotor yang sedang berkumpul di pinggir jalan.
Gerombolan pemotor itu tiba-tiba langsung menyerang Saeful dan atasannya.
Baca Juga: Bos Persib Bandung Buka Suara Terkait Dukungan Terhadap Erick Thohir Maju Sebagai Calon Ketum PSSI
"Pas Lampu Merah ke Jalan BKR, tidak jauh dari Bengkel Yamaha, dari pinggir jalan banyak pengendara bermotor, bergerombol. Sekitar 15 orang, mereka samperin saya. Mereka tadinya seperti lagi kumpul-kumpul. Pas saya lewat, mereka kejar saya," tutur Saeuful.
Gerombolan pemotor itu menyerang Saeful menggunakan kayu. Mereka juga melemparo Saeful dengan batu.
Saeful langsung refleks memacu motornya untuk kabur dari gerombolan pemotor tersebut.
"Saya engga kenal sama sekali dengan orang-orang it. Kira-kira mereka ada 15 orang," katanya.
Baca Juga: DLH Jabar Sebut Distribusi Sampah ke TPA Sarimukti Mulai Normal
Akibat penyerangan yang dilakukan gerombolan pemotor tersebut, bagian depan motor milik Saeful mengalami kerusakan parah.
Atasan Saeful yang dibonceng, sempat kena pukul kayu yang dibawa oleh gerombolan pemotor di Jalan BKR tersebut.
"Bos saya kena pukul pakai kayu di bagian punggung," ungkapnya.
Saeful mengaku telah melaporkan kejadian ini kepada pihak Kepolisian.
"Saya sudah ikhlas motor saya rusak kena lempar batu, tapi saya khawatir ada korban lain," tandasnya.***
Sentimen: negatif (100%)