Sentimen
Negatif (99%)
15 Jan 2023 : 09.54
Informasi Tambahan

Hewan: Ayam

Kab/Kota: Bekasi, Sukabumi

Usut Kasus 5 Orang Keracunan di Bekasi, Polisi Bawa 12 Sampel Makanan ke Lab

15 Jan 2023 : 09.54 Views 3

Indozone.id Indozone.id Jenis Media: News

Usut Kasus 5 Orang Keracunan di Bekasi, Polisi Bawa 12 Sampel Makanan ke Lab

INDOZONE.ID - Jajaran Polres Metro Bekasi Kota hingga saat ini masih mengusut kasus lima orang ditemukan dengan kondisi mulut berbusa diduga akibat keracunan di Bantargebang, Bekasi. Terkini, sebanyak 12 sampel makanan dibawa oleh polisi untuk diteliti.

"Pihak kepolisianpun hingga saat ini masih melakukan penyelidikan terkait peristiwa itu dengan membawa 12 sampel makanan yang ada di dalam rumah itu untuk diperiksa lebih lanjut," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya, Kombes Pol Trunoyudo dalam keterangan tertulisnya kepada wartawan, Sabtu (14/1/2023).

Sampel makanan itu sendiri dibawa untuk diteliti di laboratorium. Tujuan penelitian sampel makanan ini untuk memastikan ada tidaknya racun yang membuat para korban meninggal.

Baca Juga: 52 Warga Langkat Diduga Keracunan Usai Santap Ayam Rendang di Acara Pinangan

Lebih jauh, mantan Kabid Humas Polda Jawa Barat dan Polda Jawa Timur ini mengungkap terkait kondisi kedua korban yang masih hidup. Dia menyebut kondisi kedua korban sudah mulai membaik.

"Kondisi keduanya sudah menunjukkan perubahan yang lebih baik dibandingkan saat pertama kali di bawa," beber Truno.

Baca Juga: Terulang Lagi, Keracunan Massal di Sukabumi, 30 Warga Jadi Korban Usai Makan Nasi Kotak

Diberitakan sebelumnya, lima orang ditemukan dalam kondisi mulut berbusa di sebuah rumah di Kampung Ciketing Udik, Kelurahan Ciketing Udik, Kecamatan Bantargebang, Kota Bekasi pada Kamis, 12 Januari 2023 yang lalu. Tiga dari dua korban dinyatakan meninggal dunia.

Sedangkan dua korban yang masih hidup dibawa ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Bantargebang, Kota Bekasi untuk mendapatkan perawatan medis. Disinyalir kuat, para korban mengalami keracunan.

Kasus itu sendiri tentunya membuat geger warga sekitar. Di sisi lain, pihak aparat kepolisian masih mendalami kasus ini.

Artikel Menarik Lainnya:

Sentimen: negatif (99.2%)