Sentimen
Negatif (99%)
14 Jan 2023 : 05.31
Informasi Tambahan

BUMN: BRI

Club Olahraga: Persib Bandung, Persebaya, Arema FC, Bhayangkara FC, Borneo FC, Persik Kediri, Persita Tangerang

Event: Piala Dunia U-20 2021

Kab/Kota: Tangerang, bandung, Semarang, Surabaya, Bekasi, Kediri, Cikarang, Magelang, Bantul

Partai Terkait
Tokoh Terkait

Jadwal BRI Liga 1 Pekan ke-18: Laga Persib Bandung vs Bhayangkara FC Ditunda

Pikiran-Rakyat.com Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional

14 Jan 2023 : 05.31
Jadwal BRI Liga 1 Pekan ke-18: Laga Persib Bandung vs Bhayangkara FC Ditunda

PIKIRAN RAKYAT – Pertandingan Persib Bandung kontra Bhayangkara FC dalam lanjutan BRI Liga 1 2022-2023 pekan ke-18 resmi ditunda oleh PT LIB. Laga perdana putaran kedua yang semula akan dilangsungkan pada Minggu, 15 Januari 2023 akan dijadwalkan ulang.

Dilansir dari laman resmi Persib, keputusan penundaan pertandingan tertuang dalam surat PT LIB Nomor 017/LIB-KOM/I/2023. Dalam surat tersebut, penundaan pertandingan dilakukan karena alasan ketersediaan stadion.

“Merujuk surat PT LIB bernomor017/LIB-KOM/I/2023 yang ditandatangani Direktur Operasional PT LIB, Irjen Pol (P) Drs. Sudjarno tertanggal 13 Januari 2023, PT LIB menunda pertandingan Nomor 157 ini untuk kemudian dijadwalkan kembali,” kata Persib dalam keterangannya.

Baca Juga: Nasib Nahas Arema FC Ditolak Berkandang di Empat Stadion, Manajemen Pasrah

Seperti diketahui, Persib Bandung sejauh ini belum memutuskan akan berkandang di stadion mana pada putaran kedua BRI Liga 1 2022-2023. Pasalnya, Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) dan Stadion Si Jalak Harupat tidak bisa digunakan karena menjadi salah dua venue yang akan digunakan pada Piala Dunia U-20 2023.

Manajemen mencoba mengalihkan pertandingan kontra Bhayangkara FC ke Stadion Wibawa Mukti, Bekasi, Jawa Barat, yang digelar pada Senin, 16 Januari 2023. Akan tetapi, tidak mendapatkan izin dari pihak berwajib.

“Laga sempat dipindah ke Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi. Namun karena alasan keamanan pertandingan pun tidak dapat izin dari pihak kepolisian,” ucapnya, sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com, Jumat, 13 Januari 2023.

Baca Juga: Bursa Transfer BRI Liga 1 2022-2023: Persebaya Surabaya Menggaet Striker Paulo Victor

Empat Pertandingan Pekan ke-18 Ditunda

Selain laga Persib Bandung kontra Bhayangkara FC, ada tiga pertandingan lainnya pada pekan ke-18 BRI Liga 1 yang ditunda dan dijadwalkan ulang. Yakni, pertandingan Persebaya vs Persikabo dan Persik Kediri vs Persita Tangerang yang akan dilangsungkan pada Sabtu, 14 Januari 2023.

Kedua pertandingan yang digelar di Jawa Timur itu harus ditunda karena pihak kepolisian tidak mengeluarkan izin penyelenggaraan pertandingan. Seharusnya, menurut Perpol 10/2022, pengurusan izin pertandingan minimal harus dikirim dalam kurun 14 hari..

Kemudian, pertandingan Arema FC kontra Borneo FC juga yang akan digelar pada Minggu, 15 Januari 2023 kembali ditunda. Laga yang semula digelar di Stadion Jatidiri, Semarang itu ditunda karena pihak pemerintah setempat tidak memberikan izin kepada Arema FC untuk berkandang di stadion tersebut.

Hingga saat ini, Arema FC belum memutuskan akan berkandang di stadion mana, karena sudah empat stadion yang mereka rencanakan untuk menjadi home base mendapat penolakan dari pemerintah setempat, yakni Semarang, Magelang, Bantul, dan Bali.***

Sentimen: negatif (99.6%)