Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Kemayoran
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Megawati Disebut Bakal Kasih Kejutan di HUT PDIP ke-50, Umumkan Nama Capres?
Indozone.id Jenis Media: News
INDOZONE.ID - Ketua DPP PDI Perjuangan Puan Maharani menyebut bakal ada kejutan saat partainya merayakan HUT ke-50 di Kemayoran, Jakarta Pusat, pada Selasa (10/1/2023) besok. Dia mengatakan, kejutan itu akan disampaikan Ketua Umum (Ketum) PDIP Megawati Soekarnoputri.
"Ya, pastinya. Setiap ulang tahun, kan, ada surprise, tetapi namanya surprise, ya, enggak tahu. Cuma ibu ketua umum yang tahu surprise akan disampaikan," kata Puan usai mengikuti acara Bimbingan Teknis (Bimtek) Anggota DPRD PDI Perjuangan Tingkat Provinsi dan Kabupaten atau Kota se-Indonesia di Jakarta, Senin (9/1/2023).
Baca Juga: Minta Kader Kompak, Puan: Di PDIP Tak Ada Istilah Bintang Bersinar Sendiri
Puan menuturkan, tidak menutup kemungkinan kejutan yang disampaikan Megawati adalah pengumuman nama bakal capres maupun cawapres yang diusung PDIP.
Kendati demikian, Puan tak bisa memastikan hal itu. Menurutnya, hanya Megawati yang tahu apa kejutan yang disiapkan di HUT partai berlambang banteng bermoncong putih tersebut.
“Kalau kemudian besok tiba-tiba ada surprise siapa nama bakal calon capres atau cawapres PDI Perjuangan akan disampaikan, kemungkinan bisa saja. Kan tidak mungkin saya menanyakan ke ketua umum. Namanya surprise gak ada yang tau, yang tau cuma ketua umun aja,” tutur Puan.
Baca Juga: Puan Sebut Megawati sudah Kantongi Nama Capres, Bakal Diumumkan saat HUT PDIP?
Terkait nama capres PDIP yang ditunggu partai politik (parpol) lain, kata Puan, setiap parpol juga menunggu waktu yang tepat untuk mengumumkan ke publik. Megawati, lanjut puan, orang yang paling tahu kapan momentum yang tepat untuk mengumumkan sosok capres PDIP.
“Jadi memang kalau kemudian pengumuman calon dari PDI Perjuangan ditunggu oleh partai yang lain ya Alhamdulilah. Namun timing dan waktunya kita tunggu kapan yang menurut ketum kami bu Megawati itu merupakan timing yang paling tepat untuk pengumuman capres cawapres,” ungkapnya.
Pada kesempatan yang sama, Puan bersyukur PDIP secara berturut-turut bisa meraih kemenangan pada pileg dan pilpres, yakni 2014 dan 2019. Dia berharap, di usia ke-50 partainya bisa memenangkan pemilu 2024.
"Insya Allah pada tahun 2024, PDI Perjuangan kembali bisa memenangkan pileg dan pilpres. Menjadi parpol yang Insya Allah bisa hattrick tiga kali menjadi partai pemenang," ujarnya.
Artikel Menarik Lainnya:Sentimen: positif (79.8%)