Sentimen
Positif (66%)
7 Jan 2023 : 19.17
Informasi Tambahan

Kasus: covid-19

Partai Terkait

Kasus Covid-19 Bertambah 455, Totalnya Jadi 6.723.201

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

7 Jan 2023 : 19.17
Kasus Covid-19 Bertambah 455, Totalnya Jadi 6.723.201

JAKARTA, KOMPAS.com – Pemerintah masih terus mengumumkan adanya penambahan kasus harian Covid-19.

Per Sabtu (7/1/2023) pukul 12.00 WIB, kasus positif Covid-19 bertambah 455 dalam 24 jam terakhir.

Dengan demikian, total kasus Covid-19 di Indonesia saat ini mencapai 6.723.201, terhitung sejak kasus pertama diumumkan Presiden Joko Widodo pada 2 Maret 2020.

Data tersebut dimuat dan dilihat Kompas.com melalui situs Covid19.go.id.

Baca juga: Anggaran Penanganan Covid-19 Dihapus, Krisdayanti Minta Rakyat Tak Resah

Pasien sembuh dan meninggal

Data yang sama menunjukkan ada penambahan kasus pasien sembuh. Dalam sehari, jumlahnya bertambah 680 orang.

Dengan demikian, total kasus sembuh dari Covid-19 saat ini tercatat 6.554.066 orang.

Sementara itu, masih ada 6 pasien Covid-19 yang meninggal dunia dalam periode 6-7 Januari 2023, sehingga total kematian akibat Covid-19 mencapai 160.679 orang.

Pemerintah juga melaporkan, saat ini tercatat ada 8.456 kasus aktif Covid-19. Jumlah kasus aktif menurun 231 kasus dari hari sebelumnya.

Baca juga: Tak Ada Anggaran Covid-19 di 2023, Nasdem: Kalau Belum Endemi, Harusnya Pemerintah Tetap Biayai

Kasus aktif adalah pasien yang masih terkonfirmasi positif virus corona, dan menjalani perawatan di rumah sakit atau isolasi mandiri.

Selain itu, dari data tersebut tercatat juga ada 1.616 orang yang berstatus suspek.

-. - "-", -. -

Sentimen: positif (66.3%)