Sentimen
Negatif (79%)
5 Jan 2023 : 13.59
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Cianjur

Hunian Tetap untuk Korban Gempa Cianjur Ditargetkan Rampung Sebelum Lebaran Idulfitri

5 Jan 2023 : 13.59 Views 1

Prfmnews.id Prfmnews.id Jenis Media: Nasional

Hunian Tetap untuk Korban Gempa Cianjur Ditargetkan Rampung Sebelum Lebaran Idulfitri

PRFMNEWS - Hingga saat ini, Direktorat Jenderal (Dirjen) Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) masih terus membangun hunian tetap (huntap) relokasi bagi korban gempa Cianjur.

Ditargetkan huntap relokasi bagi korban gempa Cianjur ini bisa rampung sebelum lebaran idulfitri 2023.

Dirjen Perumahan Kementerian PUPR Iwan Suprijanto menyampaikan, penyelesaian huntap relokasi bagi korban gempa Cianjur ini akan diselesaikan secara bertahap dan rampung seluruhnya pada sebelum lebaran nanti.

Baca Juga: Presiden Jokowi Pastikan Relokasi Korban Gempa Cianjur ke Wilayah yang Lebih Aman

"Janji kami, pada tahun baru masyarakat bisa menempati 80 unit RISHA. Alhamdulillah, saat ini 95 unit RISHA sudah kami selesaikan di Desa Sirnagalih, Kecamatan Cilaku, yang nantinya akan dibangun 200 unit rumah tipe 36/75 di atas lahan seluas 2,5 hektar. Dan di lokasi kedua di Desa Mulyasari, Kecamatan Mande akan dibangun 151 unit di atas lahan seluas 1,9 hektar. Dan saat ini sudah terbangun 4 unit di sana," kata Iwan dikutip dari ANTARA.

Disampaikannnya, pada 95 unit RISHA yang sudah dibangun itu konstruksinya sudah mencapai 100 persen dan telah lengkap dengan atap, lantai, dan dinding.

Sementara untuk 69 unit lainnya sedang dilakukan pemasangan dinding dan lantai.

Baca Juga: Menteri PUPR Sebut Pembangunan Rumah Rusak Akibat Gempa Cianjur akan Terapkan Teknologi RISHA, Apa itu?

Sedangkan 24 lainnya sudah terpasang rangka dan strukturnya.

Pembagunan RISHA ini dilakukan oleh pelaksana konstruksi PT Brantas Abipraya (Persero).

Dia berharap pihak kontraktor bisa bekerja dengan tepat, cepat, dan mengutamakan mutu dan kualitas bangunan.

Baca Juga: Pemkab Cianjur Siapkan 3 Lahan Relokasi untuk Bangun Rumah bagi Korban Gempa

"Saat ini target pembangunan tahap pertama kami sudah melebihi target. Sisanya pembangunan di tahap kedua ini kami optimis dapat selesai sesuai target pada minggu ketiga di Januari 2023," jelasnya.

Selain membangun RISHA, PUPR juga membangun PSU dan saluran air bersih dan sanitasi di lokasi relokasi tersebut.***

Sentimen: negatif (79%)