55 PPK Pemilu 2024 Dilantik, Sekda Sidrap Ingatkan Profesionalisme
Rakyatku.com Jenis Media: News
Pelantikan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sidrap di Hotel Zidny, Rabu (4/1/2023).
"Kami berharap KPU dan PPK bekerja dengan profesional sehingga pemilu dapat berjalan dengan baik dan kondusif," pesan Basra, Sekretaris Daerah (Sekda) Sidrap.
RAKYATKU.COM, SIDRAP - Sekretaris Daerah (Sekda) Sidrap, Basra, menghadiri pelantikan Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) yang diselenggarakan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Sidrap di Hotel Zidny, Rabu (4/1/2023).
PPK yang dilantik berjumlah 55 orang yang akan bertugas di 11 kecamatan Kabupaten Sidrap. Tiap kecamatan terdiri lima orang PPK.
Basra mengajak anggota PPK terpilih untuk bersama-sama menjaga integritas dan independensi.
Baca Juga : Gus Yahya: Tidak Usah Main Sentimen Identitas
"Anggota PPK yang dilantik pada kesempatan ini ialah putra-putri terbaik Sidrap. Sebagai ujung tombak penyelenggara yang mempunyai tugas mulia untuk dipertanggungjawabkan," kata Basra.
"Kami berharap KPU dan PPK bekerja dengan profesional sehingga pemilu dapat berjalan dengan baik dan kondusif," pesannya.
Ketua KPU Sidrap, Syamsuddin Saleng, mengatakan PPK yang dilantik akan langsung bekerja untuk pelaksanaan pemilihan umum (Pemilu) 2024 mendatang.
Baca Juga : Serahkan Bantuan Pupuk Hayati, Bupati Sidrap Minta Petani Tak Bergantung Pupuk Bersubsidi
"Kami berharap PPK bekerja dengan baik, menjaga integritas, dan menyelesaikan seluruh tahapan secara baik dan berkualitas," ujar Syamsuddin.
Ia menambahkan, KPU kabupaten akan terus berkordinasi dengan PPK dan senantiasa membangun kolaborasi dengan pihak terkait termasuk forkopimda.
Pelantikan dihadiri Dandim 1420 Sidrap, Letkol Inf. Andika Ari Prihantoro, Kapolres Sidrap, AKBP Erwin Syah, Wakil Ketua DPRD Sidrap, Kasman, dan Kasubsi Prapenuntutan Pidum Kejari Sidrap, Jihadi.
Baca Juga : KPU Diminta Jangan Sembarangan Bikin Aturan Tanpa Konsultasi
Turut hadir, Kasat Intel Polres Sidrap, Iptu Suhardi, Kapolsek Maritangae, AKP Andi Mapahairul, para camat serta undangan lainnya.
Sentimen: positif (97%)