Sentimen
2 Jan 2023 : 18.05
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Ancol
Partai Terkait
Tokoh Terkait
PKS Ingin Heru Budi Hartono Lanjutkan Kesuksesan Formula E
Rmol.id Jenis Media: Nasional
2 Jan 2023 : 18.05
Anies dinilai sukses menyelenggarakan kompetisi balap mobil listrik internasional, Formula E, pada 4 Juni 2022. Balapan bertajuk Jakarta E-Prix 2022 ini digelar di Jakarta International E-Prix Circuit, Ancol. Tercatat, Jakarta E-Prix telah menarik lebih dari 13,4 juta penonton di tanah air, dengan rincian 60.000 penonton menyaksikan acara di tribun dan 1,2 juta penonton melalui kanal Youtube Formula E.
“Sementara sisanya melalui siaran televisi dalam maupun luar negeri,” kata Ketua Fraksi PKS DPRD DKI Jakarta Achmad Yani kepada Kantor Berita RMOLJakarta, Minggu (1/1).
Angka tersebut adalah yang terbesar sejak Formula E pertama kali digelar pada 2014 lalu. Di samping itu, Indef menghitung ada keuntungan makro ekonomi Formula E yang mencapai lebih dari Rp 2 triliun, dan keuntungan penyelenggaraan tahun 2022 hitungan sementara dari Jakpro sebesar Rp 6 miliar.
Untuk itu, Fraksi PKS meminta agar Penjabat Gubernur DKI, Heru Budi Hartono meneruskan penyelenggaraan Formula E di tahun 2023.
“Karena selain keuntungan finansial dan makro ekonomi, citra bangsa juga terangkat olehnya,” tandasnya.
Sentimen: positif (97%)