Sentimen
Informasi Tambahan
BUMN: Baznas
Kab/Kota: bandung, Bogor, Nganjuk, Sumedang, Serang
Tokoh Terkait
Resmikan 5 Bendungan, Ono Surono Apresiasi Komitmen Presiden Jokowi Wujudkan Kedaulatan Pangan Sabtu, 31/12/2022, 14:33 WIB
Wartaekonomi.co.id Jenis Media: News
Anggota Komisi IV DPR RI Ono Surono mengapresiasi kinerja Pemerintah Presiden Joko Widodo yang meresmikan 5 bendungan di bulan Desember tahun 2022.
Dua bendungan diantaranya terletak di Kabupaten Bogor, Jawa Barat disebut-sebut sebagai proyek anti banjir Jakarta.
Sedangkan 3 bendungan lainnya yang berada di sejumlah daerah bertujuan un 2antuk meningkatkan produktivitas petani di sekitar bendungan.
Baca Juga: Ada Isu Reshuffle Hanya Serang Menteri dari NasDem, Hasto PDIP Sepakat!!
"Inilah tindak lanjut komitmen Presiden Jokowi sejak 2014 untuk program kedaulatan pangan," kata pria yang akrab disapa Kang Ono ini kepada wartawan, Sabtu (31/12/2022)
Ketua DPD PDI Perjuangan Jawa Barat ini menyebut masalah air dan irigasi bagi pertanian ibarat darah dan jaringan pembuluh darah hingga jantungnya. Bahkan, sejak lama irigasi yang ada di Indonesia belum mampu mengairi seluruh lahan pertanian. Apalagi, imbuhnya, banyaknya jaringan irigasi yang rusak.
"Sehingga kita perlu mengapresiasi Jokowi yang mampu mewujudkan harapan petani dengan sudah dibangunnya bendungan-bendungan tersebut," ungkapnya
Kang Ono berharap, Gubernur dan Bupati/Walikota juga mengalokasikan anggaran pembangunan/rehabilitasi jaringan irigasi sesuai kewenangannya, yakni jaringan irigasi sekunder dan tersier.
Ia mengingatkan agar Pemerintah Daerah tak melulu membuat prioritas pembangunan infrastruktur dalam bentuk jalan karena pangan adalah masalah utama bagi rakyat.
"Pangan adalah kekuatan dasar sebuah bangsa. Apalagi dengan ancaman krisis pangan dunia, maka Indonesia sebagai negara dengan lahan pertanian yang luas wajib menjadikan pertanian dan pangan sebagai prioritas untuk mewujudkan kedaulatan pangan di Indonesia," jelasnya
Seperti diketahui, pada 20 Desember 2022, Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Semantok di Dusun Sambikerep, Rejoso, Nganjuk. Bendungan ini disebut-sebut terpanjang di Asia Tenggara dan mampu mengaliri ribuan hektare sawah, meminimalisir banjir sehingga diharapkan dapat meningkatkan produktivitas dan kesejahteraan petani.
Kemudian pada 23 Desember 2022, Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Ciawi dan Sukamahi yang dapat mencegah banjir Jakarta.
Lalu, pada 27 Desember 2022, Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Sadawarna Sumedang di Kecamatan Surian, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.
Bendungan Sawarna ditargetkan mampu meningkatkan produksi padi bagi petani.
Terakhir, di 29 Desember 2022, Presiden Jokowi meresmikan Bendungan Beringin Sila Sumbawa NTB yang memiliki luas genangan 126 hektare dan bisa mengairi sawah 3.500 hektare. Jokowi menyatakan produktivitas pertanian di NTB akan meningkat drastis dengan hadirnya Bendungan Beringin Sila.
Baca Juga: Baznas Klarifikasi Soal Bantuan Ganjar ke Kader PDIP, Ahmad Khozinudin Sodorkan Hal yang Luput dari Sorotan Publik
Sentimen: positif (94.1%)