Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Purworejo, Mampang Prapatan, Senen
Kasus: pencurian
Sejoli Curi Rp 120 Juta dari M-Banking Orang Lain, Dipakai Untuk Nikah
Jawapos.com Jenis Media: Nasional
JawaPos.com – Polsek Mampang Jakarta Selatan mengamankan pasangan suami istri (pasutri) berinisial MI, 36, dan NH, 24. Keduanya dijadikan tersangka pencurian uang sebesar Rp 120 juta dari m-banking milik korban berinisial MC, 38.
“Sudah diamankan dua orang. Lanjut proses penyidikan,” kata Kapolsek Mampang Prapatan Kompol Mashuri saat dikonfirmasi JawaPos.com, Jumat (30/12).
Sementara itu, menurut Kanit Reskrim Polsek Mampang Prapatan AKP Budi Laksono, mulanya pasutri tersebut diketahui menemukan ponsel MC di Jalan Mampang Prapatan II, Jakarta Selatan pada 9 Desember 2022. Diakui bahwa MC menjatuhkan ponselnya tanpa sadar.
“Kondisi ponselnya nggak dikunci, jadi pelaku bisa mengakses ponselnya,” ujarnya.
Setelah itu, kata Budi, pelaku mengecek ponsel tersebut dan sampai menemukan aplikasi m-banking dengan saldo yang menggiurkan.
Melihat hal itu, keduanya kemudian mencoba akses login ke akun tersebut dengan cara memilih opsi “Lupa Password”. Hingga akhirnya dapat masuk dan mentransferkan uang yang ada di saldo korban ke rekening NH.
“Bisa login ke m-banking. Soalnya kan kode verifikasinya juga masuk ke nomor hp. Uang yang ditransfer ke rekening NH itu sebesar Rp 120.637.000,” kata Budi.
MC, yang akhirnya menyadari bahwa ponselnya terjatuh dan saldo m-banking-nya sudah dikuras akhirnya melaporkan kejadian tersebut ke Polsek Mampang Prapatan. Setelah itu, polisi mulai melacak dan mengetahui keberadaan MI dan NH.
MI dan NH ditangkap pihaknya setelah melangsungkan pernikahan dengan uang hasil curian tersebut. “Ditangkap saat balik ke Jakarta, di Stasiun kereta Pasar Senen kami tangkap,” ungkap Budi.
Dari hasil pemeriksaan, pasutri itu melangsungkan pernikahan di Purworejo, Jawa Tengah. “Uang (hasil curian) itu digunakan untuk membiayai nikah dan pesta pernikahan,” kata Budi.
Lebih jauh lagi, kata Budi, uang tersebut dibelikan segala persiapan pernikahan termasuk enam perhiasan untuk sang mempelai perempuan.
“Sisa uang ada Rp 30 jutaan,” tandasnya.
Editor : Banu Adikara
Reporter : Tazkia Royyan Hikmatiar
Sentimen: negatif (88.9%)