Sentimen
Positif (91%)
31 Des 2022 : 11.58
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Banyuwangi

Partai Terkait

Prabowo Ingatkan Prajurit TNI untuk Terus Bersinergi dengan Polri

31 Des 2022 : 11.58 Views 3

Jawapos.com Jawapos.com Jenis Media: Nasional

Prabowo Ingatkan Prajurit TNI untuk Terus Bersinergi dengan Polri

JawaPos.com – Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto melakukan kunjungan kerja ke Komando Rayon Militer (Koramil) 0825/12 Rogojampi, Banyuwangi, Jumat (30/12). Prabowo meminta jajaran TNI untuk bekerja sama dengan Polri dan Pemerintah dalam menjaga kepentingan rakyat.

“TNI adalah tentara rakyat, oleh karena itu harus selalu bersatu dengan rakyat, bersatu dengan Polri, bersatu dengan aparat pemerintahan semua,” kata Prabowo.

Prabowo juga memberikan kendaraan berupa motor dan alat komunikasi untuk para Bintara Pembina Desa (Babinsa). Menurut Prabowo, Babinsa merupakan komando teritorial, sekaligus tulang punggung pertahanan negara.

Ketua Umum Partai Gerindra ini menyampaikan, pemberian motor dan alat komunikasi itu merupakan arahan dari Presiden Joko Widodo (Jokowi), dalam rangka membangun pertahanan negara.

“Komando teritorial adalah tulang punggung dari pertahanan negara yang kita harap pertahanan keamanan rakyat semesta,” tukas Prabowo.

Ketua Umum Partai Gerindra ini juga berkunjung ke salah satu pondok pesantren di Banyuwangi, Jawa Timur. Dalam kesempatan itu, Pengasuh Ponpes Mansya’ul Huda Banyuwangi, KH. Fathullah Suyuti Toha mengaku mengenal Prabowo karena pencak silat.

“Seingat saya, saya kenal pertama kaitan dengan masalah pencak silat, pada waktu itu pak Prabowo masih menjadi ketua pencak silat Indonesia,” pungkas Kyai Suyuti Toha.

Editor : Kuswandi

Reporter : Muhammad Ridwan

Sentimen: positif (91.4%)