Sentimen
Informasi Tambahan
Event: vaksinasi
Kab/Kota: bandung, Cimahi
Kasus: covid-19
Tokoh Terkait
PPKM Resmi Dihentikan, Masyarakat Tetap Harus Waspada dan Pakai Masker
Prfmnews.id Jenis Media: Nasional
PRFMNEWS - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) resmi dihentikan oleh Presiden Republik Indonesia, Joko Widodo.
Walaupun PPKM berakhir, Presiden Jokowi mengimbau kepada masyarakat untuk tetap selalu hati-hati dan waspada. Terutama dalam penggunaan masker.
Masyarakat diminta untuk meningkatkan kesadaran dengan memakai masker dan melakukan vaksinasi.
Baca Juga: Polres Cimahi Mengadakan Jumat Curhat, Kapolres Hadir Langsung di Desa Cihanjuang
“Masyarakat harus meningkatkan kesadaran dan kewaspadaan dalam menghadapi resiko Covid. Pemakaian masker di keramaian dan ruang tertutup harus tetap dilanjutkan, kesadaran vaksinasi harus terus digalakkan karena ini akan membantu meningkatkan imunitas, dan masyarakat harus semakin mandiri dalam mencegah penularan, mendeteksi gejala dan mencari pengobatan,” kata Presiden Jokowi pada konferensi persnya hari ini, Jumat, 30 Desember 2022.
Lalu, aparat dan pemerintah diminta untuk tetap siap siaga menjaga fasilitas kesehatan di semua wilayah.
“Aparat dan pemerintah tetap harus menjaga fasilitas kesehatan di semua wilayah harus siap siaga dengan fasilitas dan tenaga kesehatan,” ujarnya.
Baca Juga: Satgas Covid-19 Sarankan Alun-alun Kota Bandung Tidak Dibuka Saat Malam Tahun Baru Nanti
“Pastikan mekanisme vaksinasi di lapangan tetap berjalan, utamanya vaksinasi booster dan dalam masa transisi ini Satgas Covid-19 pusat dan daerah tetap dipertahankan untuk merespons penyebaran yang cepat,” ujarnya.
Melalui konferensi pers hari ini, Jumat, 30 Desember 2022, Presiden Jokowi telah resmi menghentikan PPKM.
“Pada hari ini pemerintah memutuskan untuk mencabut PPKM yang tertuang dalam Instruksi Mendagri Nomor 50 dan 51 Tahun 2022,” tandasnya.***
Sentimen: positif (99.9%)