Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: bandung, Semarang, Surabaya, Sidoarjo, Jabodetabek, Malang, Karawang, Sleman, Jayapura, Bantul, Pekanbaru
Begini Tips Memilih Kado Berkesan Rayakan Natal dan Tahun Baru
Krjogja.com Jenis Media: News
Ilustrasi kado natal dan tahun baru
Krjogja.com - JAKARTA - Momen Natal dan Tahun Baru banyak dimanfaatkan masyarakat untuk mengirimkan hadiah atau hantaran untuk keluarga, kerabat, dan teman terdekatnya.
“Berbagai kampanye dan fitur kami hadirkan guna memudahkan masyarakat mencari inspirasi hadiah Natal dan Tahun Baru, salah satunya melalui kampanye Tokopedia Funstation: Kado Akhir Tahun periode tanggal 1-31 Desember 2022,” ucap AVP of Category Development Tokopedia, Fransiscus Leo Chandra.
Dia menambahkan data internal Tokopedia mencatat bahwa Kota Batam, Kab. Karawang, Kota Pekanbaru, Kota Makassar dan Kab. Sleman menjadi beberapa daerah dengan kenaikan transaksi produk hampers terbanyak jelang liburan Natal dan Tahun Baru pada periode 1-10 Desember 2022 dibanding periode sama 2021.
Selain itu, Kota Surabaya, Kota Semarang, Kota Bandung, Kota Medan, Kab. Sidoarjo dan Kab. Bandung menjadi beberapa daerah dengan transaksi Kado Akhir Tahun terbanyak jelang liburan Natal dan Tahun Baru pada 1-10 Desember 2022.
3 Tips Memilih Kado Natal dan Tahun Baru
Dalam menyambut Natal dan Tahun Baru, Tokopedia membagikan tips memilih kado atau hadiah untuk kerabat atau rekan kerja.
1. Buat Daftar Penerima Hadiah dan Sesuaikan Budget
Tentukan dahulu siapa saja yang akan dikirimkan kado agar tidak ada pihak yang terlewat. Kemudian, pilihlah produk sesuai dengan budget yang telah ditentukan.
2. Pilih Hadiah yang Bermakna dan Bermanfaat
Dalam menentukan kado Natal dan Tahun Baru, pilihlah yang memiliki arti dan bermanfaat bagi orang yang akan diberi. Beberapa rekomendasi hadiah Natal dan Tahun Baru di antaranya:
Pilihan kue kering dari Mena Cookies (penjual asal Malang) dapat menjadi inspirasi bagi masyarakat yang ingin memberikan hampers kepada rekan kerja yang merayakan Natal.
Berbagai kerajinan tangan buatan Moonseed Pottery (penjual asal kab. Bantul) juga bisa menjadi pilihan bagi yang ingin memberikan hampers unik kepada keluarga terdekat.
Produk berbahan natural juga bisa menjadi pilihan menarik untuk diberikan bagi keluarga atau teman. Misalnya, Gracious Project (penjual asal Bali) yang menjual beragam pilihan sabun natural, skincare alami, dan candle cantik dengan harga yang bersahabat.
Kopi juga bisa menjadi pilihan hampers menarik untuk Natal dan Tahun Baru. Seperti hampers dari Coffeenatics (penjual asal Medan) yang berisi kue dan kopi edisi spesial.
Berbagai pilihan boneka lucu, seperti boneka beruang dari Istana Boneka (penjual asal Malang) juga bisa menjadi pilihan hadiah Natal menarik.
3. Lengkapi dengan Kartu Ucapan
Percantik kado yang dikirim dengan memberikan ucapan singkat yang hangat dan bermakna agar hubungan yang terjalin semakin erat.
“Di sisi lain, Tokopedia juga mengungkapkan pengiriman hampers terjauh menjelang liburan Natal dan Tahun Baru 2022 terjadi dari Kota Medan ke Kab. Manokwari. Sementara pengiriman produk kampanye Kado Akhir Tahun terjauh menjelang liburan Natal dan Tahun Baru terjadi dari Jabodetabek ke Jayapura,” tutup Fransiscus. (*)
Sentimen: positif (100%)