Sentimen
Informasi Tambahan
Grup Musik: APRIL
Institusi: Kogabwilhan
Tokoh Terkait
Ini Profil Laksamana TNI Muhammad Ali yang Kini Resmi Dilantik jadi KSAL
Fin.co.id Jenis Media: Nasional
Reporter: Afdal Namakule|
Editor: Afdal Namakule|
Rabu 28-12-2022,14:30 WIBKSAL Laksamana TNI Muhammad Ali-Desca Lidya Natalia-ANTARA
JAKARTA, FIN.CO.ID- Berikut profil Laksamana Madya TNI Muhammad Ali yang baru saja dilantik oleh Presiden Jokowi sebagai Kepala Kesatuan Angkatan Laut (KSAL).
Laksamana Madya TNI Muhammad Ali dilantik sebagai KSAL menggantikan Laksamana TNI Yudo Margono yang menjabat sebagai Panglima TNI.
Pelantikan Ali sebagai KSAL digelar di Istana Negara pada Rabu 28 Desember 2022.
Ali dilantik oleh Jokowi berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia (Keppres) Nomor 100 TNI Tahun 2022 tentang Pemberhentian dan Pengangkatan Kepala Staf Angkatan Laut (Kasal), yang ditetapkan di Jakarta pada 28 Desember 2022.
BACA JUGA:Jokowi Beberkan Alasan Pilih Laksamana TNI Muhammad Ali Jadi KSAL
"Demi Allah, saya bersumpah bahwa saya akan setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945, serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-lurusnya demi darma bakti saya kepada bangsa dan negara," kata Ali mengucap sumpah jabatan, seperti didikte oleh Presiden Jokowi.
Selanjutnya, Ali juga berjanji akan menjalankan tugas serta menjunjung tinggi etika jabatan bekerja sebagai Kasal.
"Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya dan dengan penuh rasa tanggung jawab. Bahwa saya akan menjunjung tinggi sumpah prajurit," ujar Ali.
Profil Kasal Laksamana Muhammad Ali:
Sebelum dilantik sebagai Kasal, Laksamana Muhammad Ali menjabat sebagai Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Kogabwilhan) I sejak 2021.
Lulusan Akademi Angkatan Laut (ALL) tahun 1998 ini mulai meniti karier militernya di Departemen Operasi Kapal Perang Republik Indonesia (KRI) Sigalu-857 pada 1990, dengan pangkat letnan dua.
Dua tahun berselang, Muhammad Ali berpindah dari kapal patroli cepat kelas attack ke kapal selam KRI Nanggala-402. Di kapal selam ini, Ali mengampu jabatan sebagai Asisten Perwira Divisi Ekasen.
Tahun 1993, Ali berpindah dari kapal selam KRI Nanggala ke kapal selam KRI Pasopati-410, dengan jabatan sebagai perwira torpedo.
Dua tahun kemudian, pria kelahiran 9 April 1967 ini kembali ke kapal selam, dengan menjabat sebagai Perwira Divisi Komunikasi (Padivkom) KRI Nanggala-402 pada 1995 dan Kepala Departemen Leksen KRI Nanggala-402 pada 1996, dengan pangkat kapten.
Sumber:
Sentimen: positif (79%)