Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Yogyakarta
Kasus: Tipikor, Maling, pencurian, korupsi
Tokoh Terkait
Jubir Sebut Jaksa KPK Yang Kemalingan laptop dan Dokumen Adalah Kasatgas
Antvklik.com Jenis Media: News
Antv –KPK menjelaskan bahwa jaksa yang kemalingan rumahnya di Yogyakarta merupakan salah satu Ketua Satuan Tugas (Kasatgas) penanganan perkara korupsi. Akibat rumahnya dibobol maling, Jaksa FAN kehilangan laptop dan sejumlah dokumen.
“Iya. Yang bersangkutan (FAN) sebagai Kasatgas Penuntutan yang sedang menyidangkan beberapa perkara KPK. Salah satunya benar (perkara sedang berjalan) di PN Tipikor Yogyakarta,” kata Juru Bicara KPK, Ali Fikri kepada awak media, Senin, 26 Desember 2022.
Seperti ditulis Viva.co.id, Ali sendiri belum dapat mengklarifikasi, apakah dokumen yang kemalingan di rumah jaksa FAN tersebut dapat mempengaruhi penanganan perkara atau tidak.
Ali menegaskan, bahwa kasus pencurian ini telah ditangani kepolisian setempat. Ia berharap pelaku segera ditangkap.
“Informasi yang kami peroleh, saat ini pihak kepolisian masih terus mengumpulkan bahan keterangan terkait kejadian dimaksud. Harapannya tentu dapat segera diketahui dan ditemukan pelakunya,” kata Ali.
Diketahui sebelumnya, rumah jaksa KPK berinisial FAN di wilayah Kemantren, Kecamatan Wirobrajan, Kota Yogyakarta dikabarkan dibobol maling pada Sabtu, 24 Desember 2022.
Tas berisi laptop dan berkas-berkas dikabarkan hilang dalam peristiwa itu. Pencurian itu pertama kali diketahui dari rekan istri jaksa KPK berinisial NN, sekitar pukul 15.00 WIB.
NN saat hendak mengantar sebuah paket terkejut melihat pintu rumah rekannya terbuka dan rumah sudah dalam keadaan acak-acakan.
Sentimen: netral (47.1%)