Sentimen
Positif (99%)
22 Des 2022 : 21.23
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Bogor, Jabodetabek

Tokoh Terkait
Bima Arya

Bima Arya

Masjid Agung Kota Bogor Siap Digunakan Awal Tahun Depan

23 Des 2022 : 04.23 Views 1

Ayobogor.com Ayobogor.com Jenis Media: Regional

Masjid Agung Kota Bogor Siap Digunakan Awal Tahun Depan

AYOBOGOR.COM -- Pembangunan Masjid Agung Kota Bogor memasuki tahap akhir. Saat ini proses pembangunannya sudah mencapai 97 persen.
Pembangunan Masjid Agung Kota Bogor dilanjutkan dengan anggaran Rp 36 miliar dan ditargetkan bisa segera digunakan pada awal 2023.

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengatakan, pembangunan tahap dua Masjid Agung Kota Bogor di Jalan Dewi Sartika, Kecamatan Bogor Tengah, Kota Bogor ini masih berlangsung.

Saat ini finishing eskterior masjid memang belum rampung. Namun, tempat wudhu dan lantai dua untuk tempat beribadah sudah siap digunakan oleh jamaah masjid.

Baca Juga: Jelang Nataru, 442 Ribu Kendaraan Keluar dari Jabodetabek

“Insya Allah semuanya on the track. Tapi porsi tahun ini sudah maksimal, sudah 97 persen kelihatannya,” kata Bima Arya dilansir dari Republika.co.id, Kamis, 22 Desember 2022.

Bima Arya mengatakan, lantai 2 Masjid Agung Kota Bogor sudah bisa digunakan beribadah pada awal tahun depan. Namun kondisi masjid masih dalam pembangunan.

“Sudah bisa digunakan untuk beribadah, tetapi memang kondisinya masih terus dibangun, masjid ini Insya Allah akan sempurna tahun depan. Masih banyak yang harus dilanjutkan tahun depan,” kata Bima Arya.

Baca Juga: Tips Mendapatkan Bansos BLT UMKM 1 Jutaan, Dijamin Langsung Cair!

Ia mengatakan, anggaran pembangunan lanjutan Masjid Agung Kota Bogor mencapai angka Rp 36 miliar dari Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) Kota Bogor. Dana ini digunakan untuk membangun fasade di bagian atas dan mengintegrasikan menara dengan Alun-Alun Kota Bogor.

Sentimen: positif (99.9%)