Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Surabaya
Kasus: korupsi
Tokoh Terkait
Relawan Nasional Gantari Deklarasi Dukung Ganjar di Surabaya
Beritajatim.com Jenis Media: Politik
Surabaya (beritajatim.com) – Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo terus menjadi salah satu sosok yang diunggulkan menjadi suksesor Joko Widodo sebagai Presiden RI. Salah satunya dengan deklarasi Ganjar sebagai Presiden oleh Deklarasi Relawan Nasional Gantari (Ganjar Nusantara Republik Indonesia).
Gantari mendeklarasikan Ganjar tepat dua tahun jelang coblosan Pilpres 2024. Di Hotel Elmi Surabaya, Senin (14/2/2022), Gantari mulai gaspol mengenalkan Ganjar sebagai sosok yang paling cocok sebagai Presiden RI.
Ketua Umum Gantari, Dini Poedji Hardianti mengatakan, Ganjar adalah sosok yang mampu merangkul semua pihak untuk membangun Indonesia. Sosok egaliter, merakyat, sederhana dan total berjuang untuk rakyat adalah poin penting Ganjar.
“Kita akan menjadi relawan yang aktif, kreatif, untuk Ganjar Pranowo. Kita akan terus kenalkan dan sampaikan jika Ganjar adalah sosok yang cocok untuk memimpin Indonesia di masa depan,” katanya.
Bagi mereka, Ganjar Pranowo adalah sosok politisi yang memiliki semangat gotong royong, bergerak, dan bekerja dengan napas Pancasila. Apalagi secara individu, Ganjar tak ada bedanya di depan kamera, di media sosial, dan di kehidupan nyata. Tetap egaliter dan mengayomi semua warga, terutama rakyat kecil.
“Apa yang dilakukan Pak Ganjar sesuai dengan tagline dia di media sosial. Yakni, Tuanku ya Rakyat, Gubernur cuma mandat dan juga ora korupsi ora ngapusi. Kami tak lelah untuk terus turun mengembangkan layar Ganjar Pranowo sebagai Presiden RI,” katanya.
Kini, untuk memudahkan gerak Gantari mengawal Ganjar hingga naik sebagai Presiden RI, mereka sedang mengurus alas hukum bagi organisasi tersebut. Usai melakukan deklarasi Ganjar Pranowo presiden RI, Gantari melakukan pembagian sembako dan cokelat untuk lebih mengenalkan ke masyarakat Surabaya.
“Kita akan bagi sembako untuk warga di tengah pandemi, dan cokelat untuk anak-anak muda Surabaya. Kami ingin orang Surabaya baik yang milenial atau yang sudah lebih tua mengenal lebih dekat Ganjar Pranowo,” pungkasnya. (tok/kun)
Sentimen: positif (99.8%)