Sentimen
Positif (98%)
22 Des 2022 : 13.17
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Malang, Gunungkidul

Kasus: covid-19

Partai Terkait

6 Tim Melaju ke Babak Enam Besar Liga Pelajar Gunungkidul

22 Des 2022 : 13.17 Views 1

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

6 Tim Melaju ke Babak Enam Besar Liga Pelajar Gunungkidul

Krjogja.com - GUNUNGKIDUL - Babak kualifikasi grup liga pelajar gunungkidul atau Lipeg ke 7 tahun 2022 telah usai digelar di Stadion Gelora Handayani Jeruksari Wonosari Gunungkidul. Sebanyak enam tim dari tiga belas peserta SMA dan SMK seluruh Gunungkidul berhasil lolos ke babak enam besar.

Keenam tim tersebut antara lain dari grup A ada SMAN 2 Playen dan SMAN 1 Tanjungsari, dua tim dari grup B yakni SMKN 2 Wonosari dan SMKN 1 Nglipar, dan SMK Pembangunan Karangmojo serta SMK Muhammadiyah 1 Playen mewakili grup C.

Ketua panitia pelaksana Lipeg 7, Heri Santosa mengatakan babak enam besar akan dimulai pada bulan Januari tahun depan, mengingat pada bulan ini terdapat masa libur natal dan tahun baru. Nantinya keenam tim yang lolos akan terbagi dalam dua grup.

"Babak enam besar kami mulai pada tanggal 6 Januari 2022 mendatang. Keenam tim akan dibagi dua grup, dengan sistem setengah kompetisi. Nantinya empat tim terbaik berhak lolos ke babak semifinal," ungkapnya.

Heri menambahkan, dalam pelaksanaan Lipeg ke 7 ini pihaknya membawa misi besar yakni mengembalikan makna sepakbola yang bersahabat, aman dan ramah anak.

"Kami benar-benar menjaga pelaksanaan event tahunan ini agar pelaksanaannya berjalan lancar dan aman. Mengingat event olahraga di Indonesia sempat terpuruk akibat tragedi Kanjuruhan di Malang. Sehingga dengan komitmen bersama tim peserta, suporter dan pihak keamanan, kami berharap Lipeg ini menjadi barometer event olahraga yang aman, nyaman dan dapat dinikmati semua kalangan dan usia tanpa adanya kekhawatiran," ujarnya.

Selain menggelar pertandingan antar sekolah, dalam pelaksanaan Lipeg ini juga diadakan lomba kreatifitas antar suporter dan berbagai kompetisi diluar sepakbola lainnya.

Lipeg ke 7 tahun ini kembali digelar setelah dua tahun tidak terlaksana akibat pandemi covid 19. Dengan adanya Lipeg diharapkan mampu menjadi ajang pembinaan bibit-bibit muda sepakbola Gunungkidul. (*)

Sentimen: positif (98.5%)