Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Surabaya
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Sandiaga Uno Deklarasikan Siap Maju Pilpres 2024
Fin.co.id Jenis Media: Nasional
Reporter: Gatot Wahyu|
Editor: Gatot Wahyu|
Senin 19-12-2022,16:25 WIBSURABAYA, FIN.CO.ID - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mendeklarasikan siap maju di Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.
Penegasan tersebut disampaikannya usai menghadiri Studium Generale 2022-2023 Seri 6 di Universitas Surabaya, Jawa Timur, Senin, 19 Desember 2022.
"Saya sendiri siap. Saya nyatakan nanti partai politik yang akan menentukan, tapi saya sudah menyampaikan kesiapan dan itu sudah kami buktikan dengan pencapaian pariwisata dan ekonomi kreatif," tegasnya.
Meski demikian, dia memberikan penghormatan dan peluang agar partai politik menentukan pilihan nanti pada Oktober 2023.
BACA JUGA:Soal 100 Pulau di Maluku Dilelang, Ini Penjelasan Menparekraf Sandiaga uno
BACA JUGA:Sandiaga Uno Cukur Botak di Kala Jokowi Sebut Pemimpin Mikirin Rakyat Berambut Putih
Terkait kesiapannya sebagai calon presiden (capres) atau calon wakil presiden (cawapres), Sandiaga menyebut dirinya tidak boleh mematok-matok menjadi apa.
Namun yang pasti dirinya siap menjadi capres maupun cawapres dan partai politik yang akan menentukan.
"Saya selalu berkoordinasi dengan partai-partai politik, termasuk partai politik tempat saya bernaung, Gerindra, yang setiap kegiatan saya menyapa warga, memberikan suatu solusi bagi bangsa. Kami laporkan selalu kepada para stakeholder, terutama partai politik," ucapnya.
Dia juga mengaku Presiden Joko Widodo telah membuat konsep bertanding untuk bersanding dan hal itu sangat baik dilakukan pada 2024.
BACA JUGA:Elektabilitas Prabowo Salip Posisi Ganjar dan Anies, Pernyataan Siap Nyapres Sandiaga Uno Tak Berimbas
BACA JUGA:Sandiaga Uno Didesak Mundur karena Jadi Capres Partai Lain: Masih Berdiskusi dengan Prabowo
"Jadi, para talenta terbaik bangsa kita yang ingin menawarkan suatu gagasan kepemimpinan, nanti akan dipilih oleh partai politik pada bulan Oktober 2023 untuk bertanding, berkontesasi secara penuh kesantunan pada Februari 2024," ucapnya.
Setelah itu, lanjut Sandiaga, siapa pun yang terpilih menjadi presiden akan mengajak talenta untuk membangun bangsa.
Sumber:
Sentimen: positif (78%)