Sentimen
20 Des 2022 : 20.44
Informasi Tambahan
Agama: Katolik
Kab/Kota: Solo
Tokoh Terkait
Jelang Natal, Polresta Solo Sidak Pengamanan Gereja Prioritas
Medcom.id Jenis Media: News
20 Des 2022 : 20.44
Solo: Polresta Solo melakukan sidak pengamanan gereja prioritas pertama di Solo, Selasa, 20 Desember 2022. Sidak dilakukan untuk mengecek kesiapan pengamanan Natal 2022.
"Untuk pengamanan penyelenggaraan Natal disesuaikan dengan kategori gereja. Gereja prioritas pertama misalnya akan disiagakan 16 hingga 20 personel pengamanan. Karena gereja prioritas pertama memiliki jumlah jamaah yang besar dan jadwal ibadah yang banyak," ujar Kapolresta Solo Kombes Iwan Saktiadi ditemui saat sela sidak di Gereja Katolik St Antonius Purbayan Solo, Jawa Tengah, Selasa, 19 Desember 2022.
Sebanyak 1.018 personel gabungan disiagakan untuk pengamanan Natal 2022. Personel pengamanan disiagakan mulai 22 Desember 2022.
Sementara itu, sebanyak 243 gereja di Solo akan menyelenggarakan ibadah Natal. Dari jumlah tersebut, sebanyak 16 gereja masuk kategori prioritas pertama. Sedangkan 22 gereja merupakan gereja prioritas kedua dan sisanya gereja prioritas ketiga.
"Kita membagi kekuatan untuk pelaksanaan pengamanan. Kerja sama juga dilakukan dengan pengamanan dalam untuk nengenali jemaahnya. Jumlah personil yang disiagakan nanti bisa bertambah sesuai dengan kondisi lapangan. Yang pasti pengamanan sifatnya skala prioritas," imbuhnya.
Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa menambahkan sidak pengamanan gereja sengaja dilakukan lebih awal dibandingkan dengan periode Natal tahun sebelumnya. Hal itu dilakukan untuk memberikan rasa aman bagi warga umat Nasrani.
"Natal itu kan sudah rutin, tapi justru rutinitas ini diawali hal baik. Koordinasi dengan pihak gereja agar penyelenggaraan lebih baik setiap tahunnya. Agar umat merasa aman dan nyaman. Pemkot Solo memfasilitasi iti semua," bebernya.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id
"Untuk pengamanan penyelenggaraan Natal disesuaikan dengan kategori gereja. Gereja prioritas pertama misalnya akan disiagakan 16 hingga 20 personel pengamanan. Karena gereja prioritas pertama memiliki jumlah jamaah yang besar dan jadwal ibadah yang banyak," ujar Kapolresta Solo Kombes Iwan Saktiadi ditemui saat sela sidak di Gereja Katolik St Antonius Purbayan Solo, Jawa Tengah, Selasa, 19 Desember 2022.
Sebanyak 1.018 personel gabungan disiagakan untuk pengamanan Natal 2022. Personel pengamanan disiagakan mulai 22 Desember 2022.
-?
- - - -Sementara itu, sebanyak 243 gereja di Solo akan menyelenggarakan ibadah Natal. Dari jumlah tersebut, sebanyak 16 gereja masuk kategori prioritas pertama. Sedangkan 22 gereja merupakan gereja prioritas kedua dan sisanya gereja prioritas ketiga.
"Kita membagi kekuatan untuk pelaksanaan pengamanan. Kerja sama juga dilakukan dengan pengamanan dalam untuk nengenali jemaahnya. Jumlah personil yang disiagakan nanti bisa bertambah sesuai dengan kondisi lapangan. Yang pasti pengamanan sifatnya skala prioritas," imbuhnya.
Wakil Wali Kota Solo Teguh Prakosa menambahkan sidak pengamanan gereja sengaja dilakukan lebih awal dibandingkan dengan periode Natal tahun sebelumnya. Hal itu dilakukan untuk memberikan rasa aman bagi warga umat Nasrani.
"Natal itu kan sudah rutin, tapi justru rutinitas ini diawali hal baik. Koordinasi dengan pihak gereja agar penyelenggaraan lebih baik setiap tahunnya. Agar umat merasa aman dan nyaman. Pemkot Solo memfasilitasi iti semua," bebernya.
Jangan lupa ikuti update berita lainnya dan follow akun google news medcom.id
(NUR)
Sentimen: positif (64%)