Ketum PSI Ajak Jauhkan Pemilu 2024 dari Ujaran Kebencian dan Hoaks
Gatra.com Jenis Media: Nasional
Jakarta, Gatra.com – Ketua Umum (Ketum) DPP PSI, Giring Ganesha, mengajak seluruh elemen bangsa untuk menjauhkan Pemilu 2024 dari ujaran kebencian dan hoaks.
Giring di Jakarta, Kamis (15/12), mengatakan, pihaknya mengharapkan pemilu 2024 nanti menjadikan pesta demokrasi yang kian matang serta Indonesia menjadi negara yang kuat, sejahtera, dan memberikan ruang yang lebih besar kepada anak muda untuk berekspresi dan bekerja.
Baca Juga: KPU Umumkan Nomor Urut Untuk Partai Politik di Pemilu 2024
“Kita patut bersyukur, sejak 1999, kita menyelenggarakan Pemilu demokratis. Kita diberkahi kebebasan berbicara dan berekspresi,” katanya.
Giring melanjutkan, kondisi ini sangat mahal karena mungkin di belahan negara lain, masyarakat dan jutaan anak muda belum bisa menentukan pilihannya secara bebas atau menyampaikan ekspresinya secara wajar.
“Lima pemilu sebelumnya kita sudah membuktikan bahwa kita telah melakukan hal-hal luar biasa yang membawa kita pada titik kemajuan seperti sekarang,” katanya.
Ia melanjutkan, pemilu keenam pasca-era Reformasi yang bakal dihelat pada 2024 nanti, harus menunjukkan bahwa tingkat demokrasi di Indonesia kian matang.
“Kita akan membuktikan bahwa kompetisi politik tidak menghalangi niat baik untuk membangun negeri ini bersama-sama dalam kebaikan,” katanya.
Giring menyampaikan bahwa pihaknya optimistis bahwa Pemilu 2024 akan menjadi kelanjutan kolaborasi untuk melanjutkan kemajuan yang sudah dicapai oleh kerja-kerja yang dilakukan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Baca Juga: Tok! KPU Resmi Merilis 17 Partai yang Lolos Pemilu 2024
Sedangkan untuk tahapan pemilu 2024, yakni KPU mengumumkan nomor urut parpol, termasuk PSI yang mendapat nomor 15, Giring menyampaikan, ini merupakan buah kerja keras seluruh pengurus dan politisi PSI mulai dari tingkat bawah hingga pusat.
“Saya mendedikasikan momen ini kepada para pengurus DPW, DPD, DPC PSI di seluruh Indonesia, yang merupakan para pejuang verifikasi. Terima kasih atas seluruh perjuangan Bro dan Sis,” ujar Giring.
19
Sentimen: positif (99%)