Sentimen
Positif (93%)
16 Des 2022 : 09.36
Partai Terkait

Rian Ernest Mundur Dari PSI, Singgung Cara Berpolitik Yang Lebih Baik

Akurat.co Akurat.co Jenis Media: News

16 Des 2022 : 09.36
Rian Ernest Mundur Dari PSI, Singgung Cara Berpolitik Yang Lebih Baik

AKURAT.CO Politikus muda Rian Ernest menambah daftar kader yang memilih mundur dari Partai Solidaritas Indonesia (PSI). Sebelumnya ada Tsamara Amany dan Michael Sianipar. 

Keputusan mundur ini dibagikan Rian melalui sebuah video yang diunggah pada akun twitter pribadinya @rianernesto, Kamis (15/12/2022).

"Melalui video ini saya menyatakan pengunduran diri saya dari Parati Solidaritas Indonesia," ucap Rian.

baca juga:

Rian pun turut menyampaikan terima kasih kepada pimpinan dan rekan-rekan di PSI. "Saya berterima kasih kepada sahabat, saudara, mentor, dan rekan seperjuangan saya di PSI, bro Jeffrie Giovani, bro Giring Ganesha, sis Grace Natalie, bro Raja Antoni, dan seluruh rekan-rekan di DPP PSI dan seluruh daerah PSI," kata Rian.

Meski diakuinya berat, Rian menyebut keputusan mundur dari partai yang menaungi perjalanan politiknya itu sudah bulat. 

"Meski berat saya meyakini inilah keputusan yang benar demi langkah politik saya ke depannya," ungkapnya.

Selain itu Rian juga berjanji tidak berhenti terus berjuang mencerdaskan masyarakat.  "Perjuangan saya menyuarkan aspirasi merumuskan kebijakan dan mencerdaskan rakyat tidak berhenti," kata dia. 

Menurutnya, negara yang berpotensi luar biasa seperti Indonesia perlu cara-cara berpolitik yang lebih baik. 

"Untuk itu saya Rian Ernest akan tetap di jalur politik," katanya.[]

Sentimen: positif (93.8%)