Sentimen
Positif (49%)
16 Des 2022 : 09.32
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Kab/Kota: Madinah

Nasihat Syekh Jaber: 4 Amalan Utama Hari Jumat, Malaikat Mendoakan Kebaikan

16 Des 2022 : 09.32 Views 5

Ayobandung.com Ayobandung.com Jenis Media: Nasional

Nasihat Syekh Jaber: 4 Amalan Utama Hari Jumat, Malaikat Mendoakan Kebaikan

AYOBANDUNG – Syekh Ali Jaber atau lebih dikenal dengan Syekh Jaber membagikan 4 amalan utama hari Jumat untuk setiap muslim, khususnya yang sudah akil baligh atau dewasa.

Menurut Syekh Jaber, 4 amalan utama tiap Jumat itu sangatlah istimewa.
“Pahalanya sangat besar,” ujarnya. Karenanya ulama asal Madinah ini mengajak setiap muslim untuk membiasakan keempat amalan tersebut.

Syekh Jaber mengatakan, barang siapa mengerjakan 4 amalan utama khusus pada malam dan hari Jumat itu, Allah SWT akan memberinya ganjaran sangat besar. Sebaliknya, hanya kerugian yang didapatkan.

Baca Juga: Nasihat Buya Yahya: Musibah gempa bumi itu ladang amal ibadah

Berdasarkan perhitungan pergantian hari versi Islam, amalan-amalan terbaik setiap hari Jumat tersebut bisa mulai dilakukan selepas shalat Asar pada hari Kamis sampai setelah Subuh esok harinya.

Syekh Jaber menjelaskan 4 amalan utama pada hari Jumat yang sangat disukai Nabi SAW itu adalah: 1. Memperbanyak Shalawat, 2. Membaca Surah Al Kahfi, 3. Memperbanyak Doa, dan 4. Bersedekah Subuh.

1. Memperbanyak Shalawat

“Kata Nabi siapa saja yang bershalawat kepadanya pada hari Jumat, Allah akan memenuhi 100 hajatnya. 70 hajat di akhirat dan 30 hajat di dunia,” ujar Syekh Jaber.

“Maka pada hari Jumat kita diperbolehkan meninggalkan dzikir dan amalan yang lain untuk lebih fokus memperbanyak shalawat. Rasulullah SAW sendiri yang memintanya.”

Baca Juga: Hukum Merayakan Malam Tahun Baru 2023 dalam Islam, Buya Yahya Jelaskan Boleh atau Tidak

2. Membaca Surah Al Kahfi

Orang yang membaca Surah Al Kahfi pada hari Jumat, kata Syekh Jaber, akan disinari cahaya mulai Jumat ke Jumat berikutnya. Surah ini bisa dibaca sekaligus atau sebagian-sebagian. Waktunya bisa setelah Asar.

Jika belum mampu membaca Al Quran, Syekh Jaber menyarankan untuk menyimak atau mendengarkan rekamannya. “Insya Allah pahalanya sama dengan membaca.”

3. Memperbanyak Doa

Perbanyaklah doa tiap hari Jumat, terutama pada waktu-waktu mustajab. “Ada satu jam di hari Jumat, yang barang siapa berdoa pada waktu itu pasti akan dikabulkan. Tidak akan ditolak.”

Menurut para ulama, Syekh Jaber mengatakan, waktu mustajab itu kira-kira satu jam sebelum Magrib. “Kita tidak harus berdoa satu jam penuh, tapi boleh beberapa menit.”

Baca Juga: Tanda Tubuh Akan Dikuasai Setan, Ini Menurut Ustadz Adi Hidayat

4. Bersedekah Subuh

Bersedekahlah di waktu Subuh apalagi setelah shalat berjamaah. “Karena Allah memang selalu mengaitkan infak dan sedekah dengan shalat,” katanya. Sedekah setelah shalat adalah kunci mendatangkan rezeki.

Kenapa sedekah subuh? “Karena pada saat itu ada malaikat yang turun dan mendoakan kebaikan bagi orang-orang yang bersedakah. Dan doa malaikat itu 100 persen terkabul.”

Itulah 4 amalan utama hari Jumat yang diwasiatkan Syekh Jaber kepada kita...

Sentimen: positif (49.8%)