Sentimen
Positif (88%)
16 Des 2022 : 01.51
Informasi Tambahan

Institusi: Dewan Pers

Kab/Kota: Blora

12 Tahun Iptu Umbaran Wibowo Nyamar Jadi Wartawan TVRI, Dirut: Tidak Ada yang Dirugikan

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

16 Des 2022 : 01.51
12 Tahun Iptu Umbaran Wibowo Nyamar Jadi Wartawan TVRI, Dirut: Tidak Ada yang Dirugikan

15 Desember 2022 11:11 WIB

Iman Brotoseno mengaku tidak ada pihak yang dirugikan dari penyamaran Iptu Umbaran Wibowo sebagai wartawan TVRI.

JAKARTA, JITUNEWS.COM - Nama Iptu Umbaran Wibowo kini tengah menjadi sorotan publik. Pasalnya, anggota polisi itu menyamar sebagai wartawan TVRI selama belasan tahun.

Sebagai informasi, wartawan Umbaran Wibowo kini telah dilantik menjadi Kapolsek Kradenan, Blora, Jawa Tengah.

Sementara itu, Dirut TVRI Iman Brotoseno menyebut wartawan Umbaran Wibowo selalu menjalankan tugasnya dengan baik. Ia mengatakan tidak ada permasalahan yang ditimbulkan oleh wartawan Umbaran Wibowo

Heboh Wartawan Umbaran Wibowo Jadi Kapolsek, Dewan Pers Kesal: Independensi Media Harus Dijaga!

"Dalam menjalankan profesinya sebagai kontributor selama sekitar 12 tahun, tidak ada permasalahan. Segala sesuatunya berjalan dengan sangat baik," ujar Iman seperti dilansir detikcom, Rabu (14/12/2022).

"Aliran berita dari Blora ke TVRI Jawa Tengah juga berjalan dengan baik," sambungnya.

Lebih lanjut, Iman Brotoseno mengaku tidak ada pihak yang dirugikan dari penyamaran Iptu Umbaran Wibowo sebagai wartawan TVRI.

"Berkaitan dengan TVRI, tidak ada yang dirugikan. Dalam menjalankan profesinya sebagai kontributor, dijalankan dengan baik. Berita-berita yang dikirim kontributor umumnya juga harus melewati seleksi redaksi di stasiun masing-masing. Jadi tidak otomatis ditayangkan," urai dia.

Soal Wartawan Umbaran Wibowo Jadi Kapolsek, Dirut TVRI: Kami Tidak Tahu Ia Anggota Intel

Sentimen: positif (88.3%)