Sentimen
Positif (99%)
15 Des 2022 : 19.19
Informasi Tambahan

BUMN: Garuda Indonesia

Senang Nomor Urut Parpol 2024 PKB Pertama, Cak Imin: Siap Perjuangkan Kejayaan Indonesia

15 Des 2022 : 19.19 Views 1

Jitunews.com Jitunews.com Jenis Media: Nasional

Senang Nomor Urut Parpol 2024 PKB Pertama, Cak Imin: Siap Perjuangkan Kejayaan Indonesia

15 Desember 2022 07:21 WIB

Dengan nomor urut parpol 2024 tersebut, Cak Imin optimis PKB menjadi pemenang di pemilu mendatang..

Muhaimin Iskandar (Istimewa)

JAKARTA, JITUNEWS.COM -  Ketua Umum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin mengaku senang dengan nomor urut parpol 2024 yang telah disampaikan oleh Komisi Pemilihan Umum (KPU) pada Rabu, 14 Desember 2022.

Pasalnya, partainya mendapat nomor urut 1 sebagai peserta Pemilu 2024. Dengan nomor urut parpol 2024 tersebut, ia optimis PKB menjadi pemenang di pemilu mendatang.

"PKB berterima kasih tetap mendapatkan nomor 1 untuk Pemilu tahun 2024. Insyaallah nomor 1 menunjukkan siap mengamankan perjuangan untuk kejayaan dan persatuan bangsa Indonesia. Dan insyaallah PKB siap menjadi nomor 1 di 2024," kata Cak Imin usai pengumuman nomor urut parpol 2024 di kantor KPU, Jakarta Pusat, Rabu (14/12/2022).

Pelaku Pelecehan Universitas Gunadarma Ditelanjangi, PKB Tak Setuju: Harus Dicari Sanksi Lain

Cak Imin kemudian menyampaikan terimakasih karena partainya mendapatkan nomor urut satu. Ia mengaku siap berjuang menyejahterakan rakyat Indonesia melalui Pilpres 2024.

"Salam hormat dan terima kasih kepada seluruh warga dan pecinta PKB di seluruh Tanah air Insyaallah kita yakin dan optimis melalui perjuangan politik 2024 kita wujudkan Indonesia adil, makmur sejahtera bahagia lahir dan batin," ujarnya.

Diketahui, Komisi Pemilihan Umum (KPU) telah mengumumkan 17 partai politik yang dinyatakan lolos sebagai paserta Pemilu 2024 pada Rabu (14/12/2022). Partai-partai tersebut dinyatakan lolos verifikasi administrasi dan faktual.

Berikut nomor urut parpol 2024

1. PKB
2. Gerindra
3. PDIP
4. Golkar
5. NasDem
6. Partai Buruh
7. Partai Gelora
8. PKS
9. PKN
10. Hanura
11. Partai Garuda
12. PAN
13. Partai Bulan Bintang
14. Partai Demokrat
15. PSI
16. Perindo
17. PPP

 

Nomor Urut Parpol 2024 PSI Lima Belas, Giring: Kami Sudah Pasti Menang di 2024

Sentimen: positif (99.9%)