Sentimen
Informasi Tambahan
Hewan: Domba
Tokoh Terkait
Parpol Peserta Pemilu 2024 Komitmen Ciptakan Pemilu Bermartabat
Mediaindonesia.com Jenis Media: Nasional
PARTAI-partai politik (parpol) yang lolos jadi peserta Pemilu 2024 berkomitmen untuk menciptakan Pemilu yang bermartabat.
Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai NasDem, Ahmad Ali, menyatakan komitmennya untuk menciptakan pemilu yang bermatabat. "Kami mengajak seluruh peserta agar dapat menciptakan pemilu yang aman dan damai serta jauh dari berita-berita hoaks dan memecah belah," ungkap Ahmad Ali, di Gedung KPU RI, Jakarta, Rabu (14/12).
Ahmad Ali juga menyebut NasDem akan mengedepankan edukasi terhadap rakyat demi menciptakan pemilu yang bermartabat. "Jangan adu domba dan dekati rakyat dan buat program yang bermanfaat untuk masyarakat," tegasnya.
Sementara Ketua Harian DPP Partai Gerindra Sufmi Dasco Ahmad menyatakan parpolnya siap untuk menjaga iklim demokrasi. "Mari kita semua sama-sama untuk menjaga iklim demokrasi," papar Dasco.
Ketua Bappilu PDIP Bambang Wuryanto meyakini bahwa seluruh parpol akan saling bertanding tapi tetap akan bersanding bersama-sama. Sementara itu, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Golkar Lodewijk Freidrich Paulus ingin seluruh partisipan Pemilu 2024 bisa menikmati pesta demokrasi tanpa adanya perpecahan. "Mari kita saling bermuliakan, untuk benar-benar menikmati pesta demokrasi," ujar Lodewijk. (OL-15)
Sentimen: positif (91.4%)