Sentimen
Informasi Tambahan
Kasus: covid-19
Banyak Negara Hancur, BI: Tuhan Masih Sayang dengan Indonesia
Keuangan News Jenis Media: Nasional
KNews.id-Saat ini, hampir seluruh negara di dunia tengah menghadapi kenaikan tingkat inflasi. Bahkan, negara maju sekelas Amerika Serikat (AS) menorehkan inflasi yang sempat melampaui 10%.
Deputi Gubernur Senior Bank Indonesia Destry Damayanti menilai kenaikan tersebut disebabkan oleh dampak ekonomi pasca pandemi Covid-19 yang belum sepenuhnya pulih, kemudian lanjut dihantam oleh krisis ekonomi akibat perang Rusia-Ukraina yang menyebabkan kenaikkan harga berbagai kebutuhan dasar, utamanya di sektor pangan.
Dia menyebutnya sebagai fenomena post Covid-19. Di masa pandemi, pemerintah dan bank sentral memberikan stimulus besar-besaran kepada masyarakat, namun pada saat itu mobilitas masih terbatas sehingga mengakibatkan supply bermasalah.
Sentimen: negatif (61.5%)