Sekjen Partai Perindo Jelaskan Pesan Ketum Hary Tanoe untuk Para Kader
iNews.id Jenis Media: Nasional
JAKARTA, iNews.id - Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Persatuan Indonesia (Perindo) Ahmad Rofiq mengapresiasi materi yang diberikan Ketua Umum Partai Perindo, Hary Tanoesoedibjo. Pesan tersebut menjadi penyemangat bagi para kader.
Pesan yang disampaikan Hary Tanoe dalam Konsolidasi Nasional dan Bimbingan Teknis anggota DPRD provinsi dan kabupaten/kota Partai Perindo se-Indonesia, memberikan arahan jelas untuk Pemilu 2024.
"Dalam Bimtek kali ini Ketum telah memberikan spirit perjuangan yang sangat luar biasa. Kita bisa mendengarkan penjelasan banyak hal terkait dengan strategi pemenangan ke depan," kata Rofiq di Jakarta Concert Hall Gedung iNews Tower, Jakarta, Sabtu (10/12/2022).
Tak hanya itu, apresiasi juga ia berikan terkait pemaparan Hary Tanoe tentang cara membesarkan sebuah organisasi, khususnya partai politik.
Rofiq melanjutkan dalam kesempatan tersebut, Hary Tanoe menjelaskan untuk membangun dan membesarkan partai politik harus memperhatikan rekruitmen, kepemimpinan, anggota, dan calon legislatif yang mumpuni.
"Beliau (Hary Tanoe) memberikan inspirasi yang sangat besar buat kami semua," ujarnya.
"Pada intinya kami meyakini dengan apa yang disampaikan Ketua Umum Partai Perindo akan dapat mencapai sebuah Kemenangan sebagai mana apa yang ditargetkan pada Pemilu 2024," katanya.
Editor : Muhammad Fida Ul Haq
Bagikan Artikel:Sentimen: positif (84.2%)