Sentimen
Positif (40%)
11 Des 2022 : 09.46
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Cianjur

Sekolah Darurat untuk Korban Gempa Cianjur dari Satgasduk Murai Sakti II

11 Des 2022 : 09.46 Views 1

Antvklik.com Antvklik.com Jenis Media: News

Sekolah Darurat untuk Korban Gempa Cianjur dari Satgasduk Murai Sakti II

Antv – Satuan Tugas Dukungan (Satgasduk) Murai Sakti II yang tergabung di Posko Ciputri membantu kegiatan Operasional Sekolah Darurat dari Kementerian Sosial Republik Indonesia, Sabtu (3/12/2022).

Bertempat di Kampung Sarongge Pabrik, Desa Ciputri, Kec. Pacet Kab. Cianjur, sekolah darurat didirikan untuk membantu anak anak korban gempa tetap dapat melanjutkan pendidikannya.

Anggota Satgasduk Murai Sakti II Berikan Healing untuk Anak-anak. (Foto: Istimewa)

Menurut Danposko "Ciputri" Mayor Tek Endang, tim nya dari Lanud Atang Sendjaja selain mendirikan tenda, juga turut membantu mengajar di sekolah darurat tersebut.

Antusias Anak-anak di Sekolah Darurat. (Foto: Istimewa)

Sekolah Darurat didirikan mendapat antusias anak-anak pengungsi gempa cianjur di Desa Ciputri Kecamatan Pacet Kabupaten Cianjur dan sekitarnya, yang memang telah lama merindukan kegiatan belajar di sekolah, pasca gempa bumi yang terjadi.

"Beberapa hari lagi banyak diantara mereka akan mengikuti ujian, karena itu kegiatan belajar perlu dioptimalkan," tutur Mayor Tek Endang, Sabtu (10/12/2022).

Kepala sekolah darurat Ibu Dedeh Nurimiati dalam wawancara singkatnya menyampaikan ucapan terimakasih atas didirikannya sekolah darurat untuk korban gempa.

Kepala Sekolah Darurat, Dedeh Nurimiati. (Foto: Istimewa)

“Alhamdulillah anak anak tetap bisa melanjutkan pendidikannya sekaligus mengobati trauma pasca gempa”, ucap Ibu Dedeh.

Sentimen: positif (40%)