Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Depok
Tokoh Terkait
Jika Diberi Kesempatan, Sandiaga Uno Mengaku Siap Maju di Pilpres 2024 Sabtu, 10/12/2022, 17:11 WIB
Wartaekonomi.co.id Jenis Media: News
Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno mengaku siap maju di Pilpres 2024 mendatang.
Mantan pasangan Prabowo Subianto di Pilpres 2019 siap maju kembali jika ada partai yang memberinya kesempatan.
Namun saat ini Sandiaga Uno masih nyaman menjalankan tugas sebagai Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menprekraf).
Mungkin jika diberi kesempatan ia akan mendapatkan peluang menjadi Cawapres. Dengan pengalamannya tersebut, ia mengaku sangat siap untuk maju.
Kesiapan Sandiaga Uno mengingat pengalamannya yang pernah mengikuti Pilpres di periode sebelumnya, Pilpres 2019.
"Saya alumni dari kontestasi sebelumnya, saya siap bila diamanahi untuk berjuang kembali," kata Sandiaga Uno, di Cilodong, Depok, dikutip Kamis (8/12/2022).
"Tapi tentunya yang didahulukan adalah Lillahi Ta’ala semuanya kita niatkan ibadah dan kontribusi bagi bangsa dan negara," lanjutnya.
Lebih lanjut, Sandiaga Uno menuturkan bahwa dirinya sudah menjalin komunikasi dengan partai politik yang meliriknya untuk membahas kesiapan berkontestasi kembali di Pilpres 2024.
"Sudah banyak pembicaraan, tapi tentunya domain-nya ada di partai politik," ujarnya.
"Kita harus menghormati dan memberikan apresiasi bahwa partai politik lah yang menentukan," lanjut Sandiaga Uno.
Terkait posisi Sandiaga Uno di Pilpres 2024, dirinya terbuka menjadi calon presiden (capres) ataupun calon wakil presiden (cawapres).
Menurutnya keputusan tersebut dapat ditentukan bersama dengan partai politik.
"Keputusannya di partai politik. Intinya kita harus berikan yang terbaik, kita tidak boleh matok mematok tapi apa yang diputuskan apa yang diharapkan harus kita wujudkan," pungkas Sandiaga Uno.
Baca Juga: UMP Jateng Rp1,9 Juta, Ganjar Pranowo Disentil: Buruh dan Rakyat Jateng Aja Tak Sejahtera, Gimana Mau jadi Presiden!
Sentimen: positif (99.8%)