Sentimen
Positif (99%)
10 Des 2022 : 09.35
Informasi Tambahan

Agama: Islam

Kab/Kota: Gunungkidul

Tokoh Terkait

UMKM di Gunungkidul Lolos Sertifikat Halal

10 Des 2022 : 09.35 Views 1

Krjogja.com Krjogja.com Jenis Media: News

UMKM di Gunungkidul Lolos Sertifikat Halal

Krjogja.com - WONOSARI - Bupati bersama dengan Dinas Perdagangan dan Dinas Perindustrian Koperasi Usaha Kecil dan Menengah dan Tenaga Kerja menyerahakan Sertifikat Halal kepada UMKM Gunungkidul. Penyerahan dilaksanakan di Ruang Handayani, Jumat(09/12/2022). Diserahkan langsung oleh Bupati Gunungkidul, H. Sunaryanta kepada perwakilan penerima sertifikat halal.

Kelik Yuliantoro selaku Kepala Dinas Perdagangan menyampaikan dalam laporannya ditahun 2022 sudah ada sebanyak 455 UMKM yang didaftarkan dan diproses sertifikat halal. "Sesuai perintah bupati, kita upayakan produk UMKM di Gunungkidul ini semuanya mendapat sertifikasi Halal" kata Kelik dalam laporannya.

Diungkapkan, sudah ada 45 produk UMKM yang sudah masuk kedalam toko modern dan 1 Produk UMKM menjual produknya di 1000 gerai toko modern yang tersebar diseluruh Indonesia. Bahkan tahun 2023 kedepan ditargetkan 1000 UMKM dibantu sertifikasi halalnya. Dinas terus berupaya mendorong agar UMKM meningkatkan kualitas produk, sehingga tentunya akan mampu memperoleh sertifikat halal, serta tentunya semakin akan dicari oleh konsumen. “Penting untuka terus meningkatkan kualitas produk,” imbuhnya.

Bupati Gunungkidul, H Sunaryanta dalam sambutannya mengucapkan banyak terimakasih kepada pihak-pihak yang telah terlibat dan mendukung dalam proses sertifikasi ini. Pentingnya sertifikasi halal utamanya untuk konsumen muslim, dan tentu untuk mendapatkannya tidak mudah. "Sudah dari sejak awal saya memerintahkan bagaimana caranya produk UMKM kita bisa masuk ke toko modern," ujar bupati. (Ded)

Sentimen: positif (99.8%)