Sentimen
Positif (99%)
5 Des 2022 : 22.43
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Semarang

Partai Terkait

Masuk Bursa Cawapres PAN, Menteri BUMN Erick Thohir Berikan Tanggapan

6 Des 2022 : 05.43 Views 1

TVOneNews.com TVOneNews.com Jenis Media: News

Masuk Bursa Cawapres PAN, Menteri BUMN Erick Thohir Berikan Tanggapan

Jakarta, tvOnenews.com - Menteri BUMN Erick Thohir menjawab ihwal namanya yang unggul sebagai cawapres dari DPW Partai Amanat Nasional (PAN).

Atas hal ini, Erick Thohir mengatakan dirinya masih fokus bekerja sebagai Menteri BUMN. Apalagi santer isu resesi ekonomi yang akan terjadi di tahun 2023. 

"Saya kan mekanisme dari pada presiden dan wakil presiden itu politis, saya bukan orang partai, saya masih fokus bekerja untuk BUMN," kata dia di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Senin (5/12/2022).

Meski demikian, dia menjelaskan konsolidasi partai terkait Pilpres 2024 masih memiliki waktu yang panjang, sehingga masih ada waktu untuk memikirkan capres dan cawapres.

"Tapi jangan tiba-tiba dengan hal-hal seperti ini justru out of focus jadi kerjaan utama tidak bisa jalan," kata dia. 

Diberitakan sebelumnya, Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan alias Zulhas menyatakan bahwa nama Erick Thohir mencuat di DPW PAN.

Menteri Perdagangan itu juga mempertimbangkan Erick Thohir sebagai cawapres usulan PAN yang disandingkan dengan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Pasalnya, nama Ganjar juga mencuat DI DPW PAN sebagai kandidat capres.

“Nama Erick Thohir sebagai Cawapres 2024 juga mengemuka di sejumlah DPW PAN, dan selalu nyanthol namanya pak Erick, kami pertimbangan matang semuanya,” ujar Zulhas di Semarang, Jawa Tengah, Jumat (2/12/2022).

Erick Thohir Pantas Dicalonkan Capres dan Cawapres PAN 2024

Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan menampung aspirasi dari DPW PAN Jawa Tengah (Jateng) untuk mencalonkan Ganjar Pranowo sebagai Capres PAN di Pilpres 2024 lewat Koalisi Indonesia Bersatu (KIB).

Hal itu disampaikan Zulhas sapaan karibnya dalam acara peluncuran bakal calon legislatif (Bacaleg) PAN se-Jawa Tengah di Kota Semarang, Jateng, Jumat (2/12/2022).  Zulhas hadir bersama Gubernur Jateng Ganjar Pranowo dan Menteri BUMN Erick Thohir.

“Tentunya DPP PAN akan mempertimbangkan dengan cermat aspirasi tersebut, apalagi memang hasil sejumlah survei Gubernur Jateng Ganjar Pranowo itu selalu menempati posisi teratas 3 Capres 2024,”  ujar Zulhas.

Zulhas mengungkapkan, nama Ganjar Pranowo selalu unggul diberbagai lembaga survei. Dalam hal ini nama Ganjar disebut layak untuk dicalonkan PAN sebagai capres 2024.

Untuk Erick Thohir, Zulhas mengatakan DPW PAN mengundang secara khusus. Menteri Perdagangan RI pun mengakui, nama Erick Thohir mencuat sebagai Cawapres di DPW PAN untuk Pilpres 2024.

“Nama Erick Thohir sebagai Cawapres 2024 juga mengemuka di sejumlah DPW PAN, dan selalu nyanthol namanya pak Erick, kami pertimbangan matang semuanya,” tukas Zulhas.

Diketahui acara peluncuran bakal calon legislatif (Bacaleg) PAN se-Jawa Tengah di Kota Semarang, Jateng, Jumat (2/12/2022) dibuka oleh langsung oleh Zulkifli Hasan.

Acara peluncuran bakal calon ini sendiri diikuti dan dihadiri oleh semua caleg DPRD provinsi Jateng dan DPR RI dari PAN.(saa/muu) 
 

Sentimen: positif (99.9%)