Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Kalideres
Kasus: mayat
Tokoh Terkait
Terungkap, Polisi Temukan Penyebab Kematian Satu Keluarga di Kalideres
Pikiran-Rakyat.com Jenis Media: Nasional
PIKIRAN RAKYAT - Penyebab kematian satu keluarga beranggotakan empat orang di Kalideres, Jakarta Barat berhasil diungkap oleh Penyidik Polda Metro Jaya.
Direktur Reserse Kriminal Umum (Ditreskrimum) Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi mengatakan tim penyidik bersama tim gabungan ahli kedokteran dan laboratorium forensik sudah mengetahui penyebab kematian satu keluarga di Kalideres.
"Sudah menemukan sebab sebab kematian, didukung oleh fakta-fakta yang scientific atau ilmiah," ujarnya, Senin, 5 Desember 2022.
Kendati demikian, Hengki tidak bisa segera mengumumkan hasil investigasi tersebut.
Baca Juga: Polisi Hati-Hati dalam Ungkap Tabir Misteri Kematian Satu Keluarga Kalideres
Menurutnya, harus disusun terlebih dahulu laporan akhir hasil penyelidikan dari tim penyidik gabungan sebelum menyampaikan penyebab kematian keluarga Kalideres pada publik.
Ia mengatakan bahwa pihaknya masih menunggu penyusunan laporan akhir dari kedokteran fisik terkait patologi anatomi dan pemeriksaan dari ahli sosiologi agama.
Pengungkapan hasil investigasi sebab kematian keluarga di Kalideres kemungkinan baru akan dibuka pada Jumat, 9 Desember 2022.
"Tim penyidik dan ahli bersepakat bahwa rilis akan dilaksanakan pada Jumat sore," ujarnya dikutip dari Antara.
Baca Juga: Polisi: Kecil Kemungkinan Ditemukan Unsur Pidana dalam Kasus Kematian Keluarga Kalideres
Sebelumnya diberitakan, satu keluarga ditemukan tewas dengan kondisi jasad mengering di di Perum Citra I Extension, Kalideres, Jakarta Barat, pada Kamis, 10 November 2022.
Identitas empat mayat sekeluarga tewas di Kalideres itu bernama Rudyanto Gunawan (71), Margaretha (68), Budyanto Gunawan (68), dan Dian (42).
Kasus kematian satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat kemungkinan besar tidak berkaitan dengan tindak pidana.
"Sangat kecil kemungkinan adanya tindak pidana di luar dari pada kegiatan dilakukan oleh 4 orang (sekeluarga) ini di dalam rumah," ujar Ditreskrimum Polda Metro Jaya Kombes Pol Hengki Haryadi, Rabu 30 November 2022.
Menurut penuturannya, pihaknya tidak menemukan jejak dari pihak luar yang terlibat dengan adanya tindak pidana kematian keluarga Kalideres, berdasarkan olah tempat kejadian perkara (TKP).
"Dari hasil pemeriksaan TKP, olah TKP, tidak ditemukan adanya jejak-jejak adanya pihak luar masuk ke dalam TKP, baik itu dari jejak-jejak (selain) pemeriksaan dari laboratorium forensik," ucapnya.
Kondisi rumah TKP pun dalam keadaan terkunci dari dalam saat keempat jenazah tersebut awal mula ditemukan. Sehingga, kemungkinannya temuan-temuan dari hasil olah TKP pun mengarah pada nihilnya jejak pihak luar yang terlibat.
"Kunci-kunci yang ternyata memang dikunci dari dalam dan sebagainya. Tidak ada pihak luar," katanya.
Sentimen: negatif (99.8%)