Sentimen
Positif (100%)
4 Des 2022 : 17.29
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tebet

Tokoh Terkait

Dukung Anies Capres, Laskar AMAN Bakal Awasi dan Tolak Kampanye Hitam di Pilpres 2024

5 Des 2022 : 00.29 Views 1

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

Dukung Anies Capres, Laskar AMAN Bakal Awasi dan Tolak Kampanye Hitam di Pilpres 2024

JAKARTA, KOMPAS.com - Sekelompok relawan Anies Baswedan mendeklarasikan diri dengan nama Laskar Angkatan Muda Anies Baswedan (AMAN) pada Minggu (4/12/2022), di Jakarta.

Dalam salah satu poin deklarasinya, Laskar AMAN mengaku bakal mengawasi dan menolak berbagai macam praktik kampanye hitam pada pemilihan presiden (Pilpres) 2024.

Hal itu dilakukan untuk menghindari konflik dan polarisasi masyarakat.

"Menilai narasi negatif seperti fitnah, ujaran kebencian dan hoaks yang berpotensi merusak demokrasi," kata Ketua Laskar AMAN Ervanus Tou di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Minggu.

Baca juga: Laskar AMAN Dibentuk untuk Dukung Anies Capres, Ketua: Bukan Dorongan Pihak Tertentu

Menurut Ervanus, Laskar AMAN juga mendukung terlaksananya Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 yang damai, aman, dan berkualitas.

Dengan demikian, kata Ervanus, pihaknya ingin mencegah terjadinya kampanye hitam.

Ia menambahkan, terwujudnya Pilpres yang aman dan damai harus mempertahankan prinsip politik akal sehat.

"Mengedepankan politik gagasan yang bermoral dan bermartabat serta menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi yang berlandaskan pada Pancasila dan UUD 1945," ujarnya.

Baca juga: Deklarasi Dukung Anies Capres, Laskar AMAN: Sangat Layak Pimpin Indonesia

Lebih lanjut, Laskar AMAN juga mendukung pemerintah dan penyelenggara pemilu dalam pelaksanaan Pemilu 2024.

Namun, Pemilu itu harus dilakukan dengan mengdepankan nilai-nilai kebangsaan berdasarkan konstitusi dan aturan yang berlaku. 

Di sisi lain, Ervanus mengatakan bahwa Laskar AMAN berdiri dari kesadaran politik setiap anggotanya.

Ervanus menegaskan bahwa relawan ini tidak didirikan atas dorongan pihak tertentu.

"Laskar AMAN ini hadir atas inisiatif pribadi dan dorongan hati kepedulian bangsa ini. Dan Laskar AMAN hadir bukan atss dorongan pihak-pihak tertentu," katanya.

Baca juga: Laskar AMAN Ungkap Pesan Anies ke Relawan: Jangan Buat Permusuhan, Tetap Satu meski Dihujat

-. - "-", -. -

Sentimen: positif (100%)