Sentimen
Positif (57%)
4 Des 2022 : 14.44
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Surabaya

Depo Trem Wonokromo Saksi Kejayaan Transportasi Uap di Kota Pahlawan

4 Des 2022 : 14.44 Views 1

Infosurabaya.id Infosurabaya.id Jenis Media: News

Depo Trem Wonokromo Saksi Kejayaan Transportasi Uap di Kota Pahlawan

SURABAYA – Depo Trem Wonokromo merupakan salah satu bangunan bersejarah di Kota Surabaya. Depo trem ini adalah saksi kejayaan transportasi trem uap yang pernah ada di Kota Pahlawan.

Pegiat sejarah Surabaya Nanang Purwono mengatakan, trem pertama kali ada di Surabaya adalah trem uap. Proyeknya dikerjakan perusahaan Oost Java Stoomtram Matschapijj (OJS). Setelah selesai pengerjaan jalur dan sebagaianya trem uap mulai beroperasi tahun 1889.

“Salah satu stasiunnya di Wonokromo itu, atau sekitar Terminal Joyoboyo. Di situ bekas stasiun trem. Di baratnya ada Depo trem yang kini dipakai bengkel dan parkir mobil,” jelasnya.

Trem uap, lanjut Nanang, memiliki rute Wonokromo hingga ke Ujung. Selain itu untuk ke arah barat Wonokromo hingga ke stasiun Karangpilang.

Pegiat sejarah Kereta Api Navy Pattiruhu menambahkan, depo trem yang ada di sekitar eks Stasiun Trem Wonokromo Kota adalah depo trem uap. “Lokomotif dahulu disimpan di depo. Di dalam depo juga dipakai untuk perbaikan skala kecil,” sebutnya.

Menurutnya, untuk perbaikan skala besar lokomotif dilakukan di area bengkel. Lokasinya berbeda dengan depo. “Di Wonokromo hanya depo trem uap. Untuk depo trem listrik dipusatkan di Depo Sawahan,” terangnya.

Dia menyatakan, untuk bangunan depo Wonokromo bangunanya masih seperti yang dahulu awal dibangun. Namun, sekarang sudah tidak difungsikan.

Sentimen: positif (57.1%)