Sentimen
Positif (100%)
28 Nov 2022 : 22.25
Informasi Tambahan

Institusi: Populi Center

Partai Terkait

Erick Thohir Disebut Menguatkan Basis Dukungan Prabowo

29 Nov 2022 : 05.25 Views 1

Medcom.id Medcom.id Jenis Media: News

Erick Thohir Disebut Menguatkan Basis Dukungan Prabowo
Jakarta: Langkah menduetkan Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dengan Menteri BUMN Erick Thohir dinilai menjadi strategi jitu untuk meraup suara. Kehadiran Erick membawa dampak positif terhadap elektoral Prabowo di Pilpres 2024.
 
Deputi Direktur Eksekutif Populi Center Rafif Pamenang Imawan mengatakan, dengan menjadikan Erick sebagai wakil dari Prabowo tentu merupakan sebuah keputusan yang bijaksana.
 
Sebab sebagai tokoh publik, Erick kini tengah banyak dilirik oleh banyak kalangan. Sejumlah keberhasilan yang dicapai Erick bahkan jelas-jelas mendapat respons positif dari berbagai kalangan masyarakat. 

-?

- - - -
"Kalau kita membicarakan tokoh politik maka dia paling tidak harus memiliki kemampuan untuk menggalang dukungan, membangun solidaritas sosial," ujarnya.
 
Belum lagi, dia menambahkan, sejumlah keunggulan yang dimiliki Erick di luar kinerja moncernya dalam memimpin Kementerian BUMN. Erick menjadi salah satu figur yang elektabilitasnya konsisten meningkat. 
 
Misalnya saja tercatat dalam survei Voxpol Center yang digelar pada November-Desember 2022. Hasilnya menunjukkan elektabilitas Erick Thohir sebagai calon wakil presiden (cawapres) berada di jajaran daftar lima besar teratas.
 
Kondisi demikian, dia melanjutkan, menjadi sebuah kelebihan dari Erick yang tidak dimiliki figur lainnya. kondisi tersebut tentu menjadi kekuatan untuk bisa dimanfaatkan secara optimal salah satunya oleh Prabowo.
 
"Dan (Erick Thohir) bisa menguatkan sisi yang selama ini lemah dari Prabowo," sambung Rafif.
 
Karenanya Ketua Masyarakat Ekonomi Syariah itu menjadi sosok penarik elektoral. Maka dari itu keberadaan Erick tentu akan berimbas positif terhadap melonjaknya dukungan masyarakat.
 

(ALB)

Sentimen: positif (100%)