Sentimen
Informasi Tambahan
Institusi: Universitas Udayana
Partai Terkait
Tokoh Terkait
Jokowi Perkuat Peran Aktif RI di Kancah Global
Mediaindonesia.com Jenis Media: Nasional
PRESIDEN Joko Widodo dinilai telah membuktikan bahwa Indonesia turut berperan aktif dalam politik dunia. Hal tersebut terlihat dengan dipercayakannya Indonesia sebagai tuan rumah sekaligus pemimpin Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 yang diselenggarakan di Bali.
G20 ialah forum kerja sama multilateral yang beranggotakan negara-negara dengan perekonomian besar di dunia yang terdiri dari 19 negara dan Uni Eropa (EU). Pada tahun ini, di bawah komando Jokowi, Indonesia ditunjuk untuk memimpin forum yang mendorong penyelesaian berbagai tantangan dan isu mancanegara tersebut.
Gubernur Bali Wayan Koster memuji keberhasilan Jokowi yang mendorong peran aktif Indonesia dalam politik dan ekonomi internasional. Menurutnya, Jokowi membuktikan bahwa Indonesia mampu memimpin agenda reformasi ekonomi.
Pernyataan Koster tersebut ia sampaikan saat menjadi narasumber pada seminar yang bertajuk “Momentum Presidensi G20: Kolaborasi dan Penguatan Generasi Muda untuk Indonesia Maju. Kegiatan tersebut diselenggarakan oleh Universitas Udayana, Bali.
“Politik luar negeri Indonesia adalah peran aktifnya dalam pergaulan internasional. Indonesia berperan aktif di berbagai forum internasional, baik regional maupun dunia, guna menciptakan perdamaian dunia sebagaimana amanat konstitusi,” terang Koster.
Lebih lanjut Koster menilai langkah Jokowi berperan aktif dalam dunia Internasional sudah sangat tepat. Pasalnya setiap megara harus saling bersinergi dan berkolaborasi untuk menghadapi berbagai tantangan global.
“Tantangan global sangat besar. Setiap negara harus saling bekerja sama dengan negara lainnya pasca pandemi dan ancaman pelemahan ekonomi global,” pungkasnya.
Ketika bertemu relawan yang tergabung dalam Gerakan Nusantara Berrsatu di Gelora Bung Karno, Jakarta, Jokowi bicara soal peran Indonesia dalam kepemimpinan global. Dalam momen G20, kata Jokowi, Indonesia bisa menjadi jembatan bagi negara-negara yang tengah berkonflik.
Menurut Jokowi, hal itu menjadi bukti Indonesia memiliki peran penting. Jokowi menyebut kepemimpinan global Indonesia saat ini tengah berada dalam posisi puncak.
"Kita bisa berada di tengah, bisa menjadi jembatan, bisa diterima dari sini, bisa diterima dari sana, bisa diterima sebelah kanan, bisa diterima sebelah kiri. Artinya apa? Kepemimpinan global Indonesia sekarang ini berada pada titik puncaknya," pungkas Jokowi. (OL-8)
Sentimen: positif (97.7%)