Sentimen
Negatif (96%)
26 Nov 2022 : 18.01
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Surabaya

Partai Terkait

Dilaporkan ke Polrestabes Surabaya oleh Nasdem, Singky Minta Maaf

27 Nov 2022 : 01.01 Views 1

Beritajatim.com Beritajatim.com Jenis Media: Politik

Dilaporkan ke Polrestabes Surabaya oleh Nasdem, Singky Minta Maaf

Surabaya (beritajatim.com) – Usai dilaporkan oleh Dewan Perwakilan Wilayah (DPW) Nasdem Jawa Timur ke Polrestabes Surabaya karena dianggap menyebarkan berita bohong terkait operasi pasar minyak goreng yang akan digelar Jumat (11/03/2022) di kantor Pantai Nasdem Jawa Timur, Jalan Arjuno, Singky Soewadji mengucapkan permintaan maaf.

Permintaan maaf tersebut disampaikan oleh Singky saat dihubungi awak media pada Rabu (09/03/2022). Ia menjelaskan kronologi kejadian, bahwa sebelum dia memposting informasi tersebut, dirinya sempat berkomunikasi dengan salah satu politisi Partai Nasdem, VA  terkait kelangkaan minyak goreng.

“Saya punya banyak teman di partai, termasuk Nasdem. Waktu itu saya menawarkan ke VA untuk beli minyak goreng, supaya bisa dilakukan operasi pasar minyak goreng harga pemerintah, sehingga masyarakat terbantu karena saat ini minyak goreng lagi langka,” ungkap Singky, saat dihubungi melalui ponselnya.

Dari perbincangan tersebut kata Singky, terjadi kesepakatan pembelian minyak goreng sebanyak 100 dos, berisi 4 jerigen miyak goreng 5 liter.

“VA pesan 100 dos, dan uangnya sudah ditransfer. Pengirimannya ke kantor DPW Nasdem di Jalan Arjuno,” terang Singky.

Singky heran pelaporan terhadap dirinya dengan alasan bahwa partai Nasdem Jatim tidak berencana menggelar operasi pasar minyak goreng harga pemerintah.

“Kalau memang mereka tidak mau menggelar operasi pasar minyak goreng, untuk apa minyak 100 kardus itu dipesan?” tanya Singky heran.

Singky beranggapan pemesanan minyak goreng tersebut dilakukan oleh Partai Nasdem, karena pengirimannya ditujukan ke kantor DPW Partai Nasdem Jatim di Jalan Arjuno nomor 142 Surabaya.

“Kan dikirimnya ke kantor DPW Nasdem, masak itu untuk pribadi? Dan pastikan orang-orang Nasdem tahu,” katanya.

Namun Singky menegaskan dirinya tidak ingin memiliki masalah dengan Partai Nasdem, sehingga ia meminta maaf kepada rekannya di Partai Nasdem VA, dan DPW Partai Nasdem Jatim.

“Saya Singky Soewadji menyampaikan permohonan maaf kepada sahabat saya VA khususnya teman-teman DPW Partai NasDem atas informasi akan diadakannya operasi pasar Minyak Goreng harga pemerintah pada hari Jumat 11 Maret mendatang.

Tidak ada niatan lain dalam hal ini dan terjadi kesalahan atas informasi yang saya berikan, acara tersebut tidak ada dan informasi tersebut atas inisiatif saya dan tidak ada hubungannya dengan Partai NasDem.

Untuk itu bagi teman yang sudah ikut menyebarkan informasi yang salah tadi, mohon bantuan untuk klatifikadi bahwa acara tersebut tidak ada, dan sekali lagi mohon maaf,” tulisnya lewat pesan whatsapp. (ang/ted)

Sentimen: negatif (96.2%)