Sentimen
Informasi Tambahan
Kab/Kota: Munjul, Surabaya, Tangki, Cianjur
Tokoh Terkait
Dini Hari Pantau Langsung Korban Gempa Cianjur, Mensos Salurkan Tenda dan Selimut untuk Warga
Gatra.com Jenis Media: Nasional
Cianjur, Gatra.com - Menteri Sosial Tri Rismaharini memastikan penyaluran bantuan logistik kepada korban gempa di Cianjur berlangsung aman. Ia memantau langsung korban di lokasi gempa di Kecamatan Cugenang, Kabupaten Cianjur pada Selasa (22/11) dini hari.
Adapun Kemensos juga menyalurkan bantuan tenda dan alat kebersihan diri di salah satu lokasi gempa yaitu di Kampung Munjul, Desa Gasol, Kecamatan Cugenang. Di lokasi tersebut, Risma mengarahkan jajarannya untuk mendistribusikan tenda dan selimut kepada masyarakat yang tidur di luar.
"Yang kita antisipasi adalah adanya gempa susulan. Nah karena itu kita siapkan untuk sementara (untuk) warga yang bangunannya roboh dan untuk keamanan warga, maka kita siapkan untuk tempat istirahat mereka. Kita siapkan tenda-tenda," katanya di hadapan awak media yang hadir.
Risma pun mengimbau agar masyarakat tetap waspada akan adanya gempa susulan.
"Menurut saya memang sebaiknya ada di luar. Terutama kalau malam hari, karena kalau malam hari itu kan terlelap gitu kan. Takutnya kalau gak terbangun saat gempa," katanya.
Sementara itu, bantuan makanan siap saji didistribusikan pada pagi hari melalui dapur umum, menyusul bantuan toilet dan air bersih. Menurut Risma, salah satu kebutuhan yang paling mendesak yang harus dipenuhi adalah air bersih.
"Ada yang kesulitan air, ada yang kesulitan toilet. Lagi perjalanan ke sini (bantuan toilet dan air bersih), kita coba siapkan tangki air sama tandon untuk air," katanya.
Kemensos, kata Risma telah menurunkan tim tanggapan bencana yang tersebar di tujuh kecamatan terdampak gempa bumi. Masing-masing posko dilengkapi dengan bantuan logistik berupa tenda, alat kebersihan diri, makanan anak, makanan siap saji, dan bantuan lainnya. Bantuan ini mulai disalurkan sejak tadi malam (21/11).
"Yang kecil (tenda), kita siapkan 1000, yang besar ini kita sudah pasang di beberapa kecamatan. Kita sudah ada tujuh kecamatan yang kita tangani. Laporannya per kecamatan," kata mantan Walikota Surabaya ini.
Sentimen: positif (99.8%)