Sentimen
Positif (96%)
20 Nov 2022 : 12.32
Informasi Tambahan

Club Olahraga: Manchester United, Liverpool, Real Madrid

Event: Liga Champions, La Liga Spanyol, Piala Dunia 2022

Kab/Kota: Doha

Cedera saat Latihan, Karim Benzema Absen di Piala Dunia 2022?

20 Nov 2022 : 19.32 Views 1

Indozone.id Indozone.id Jenis Media: News

Cedera saat Latihan, Karim Benzema Absen di Piala Dunia 2022?

INDOZONE.ID - Striker Timnas Prancis Karim Benzema mengalami ceera paha kirinya saat melaksanakan sesi latihan, Sabtu (19/11/2022) waktu Doha, Qatar. Benzema pun diprediksi tidak akan bermain di Piala Dunia Qatar 2022 lantaran mengalami cedera.

Sebagaimana melansir ESPN, Minggu (20/11/2022), peraih Ballon d'or 2022 itu merasakan nyeri hebat di pahanya saat melakukan sprint menjelang akhir sesi latihan timnas Prancis.

Setelah menjalani MRI, dipastikan Benzema mengalami robekan otot yang membutuhkan waktu pemulihan selama tiga minggu. Sementara, Piala Dunia 2022 akan dimulai pada hari ini hingga partai Final 18 Desember mendatang.

Baca Juga: Trio Firmansah Absen di Piala Dunia 2022, Fans Liverpool Jangan Sedih Ya!

Sejatinya Benzema masih menjadi andalan bagi Timnas Prancis di Piala Dunia 2022, pasalnya striker andalan timnas Real Madrid itu bisa dikatakan saat ini menjadi striker terbaik. Tidak sekedar menyumbang gelar pribadi, Benzema di musim kkemarin memberikan gelar juara Liga Spanyol dan Liga Champions 2021-2022.

"Saya sangat sedih untuk Karim, yang menjadikan Piala Dunia ini tujuan utama," kata pelatih Timnas Prancis, Didier Deschamps sebagaimana dikutip dari ESPN, Minggu (20/11/2022).

Baca Juga: Bikin Sedih! Ronaldo Ungkap Percakapan dengan Anaknya saat Diskors Manchester United

Benzema kemungkinan akan menyusul Christopher Nkunku yang sebelumnya cedera saat sesi latihan dan digantikan Randal Kolo Muani. 

"Terlepas dari pukulan baru untuk tim Prancis ini, saya memiliki kepercayaan penuh pada grup saya. Kami akan melakukan segalanya untuk menghadapi tantangan besar yang menanti kami," tambah Deschamps.

Artikel Menarik Lainnya:

Sentimen: positif (96.6%)