Sentimen
Positif (92%)
19 Nov 2022 : 06.31
Informasi Tambahan

Kab/Kota: Tebet

Saat Anies dan Koalisi Perubahan Belum Putuskan Sosok Cawapres...

19 Nov 2022 : 13.31 Views 1

Kompas.com Kompas.com Jenis Media: Nasional

Saat Anies dan Koalisi Perubahan Belum Putuskan Sosok Cawapres...

JAKARTA, KOMPAS.com - Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menghadiri makan siang bersama tim kecil Koalisi Perubahan, koalisi yang tengah dijajaki Partai Nasdem, Partai Demokrat, dan Partai Keadilan Sejahtera (PKS).

Pertemuan itu dihelat di sebuah restoran di kawasan Tebet, Jakarta Selatan, Jumat (18/11/2022).

Adapun Anies merupakan bakal calon presiden (capres) yang diusung oleh Partai Nasdem.

Setelah makan siang, Anies menyampaikan alasannya enggan membicarakan penentuan cawapres terlalu dini.

Baca juga: PKS-Demokrat Tak Ngotot Jagokan Aher dan AHY Jadi Cawapres Anies

Pada kesempatan yang sama, PKS dan Demokrat pun mengaku bakal legawa jika jagoannya tak dipilih menjadi pendamping Anies sebagai cawapres pada Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024.


Diketahui, penentuan cawapres menjadi penting karena diduga menjadi salah satu penghambat Koalisi Perubahan belum dideklarasikan.

Nasdem, PKS, dan Demokrat belum menemukan kesepakatan, begitu pun Anies yang juga memiliki hak prerogatif dari Ketua Umum Partai Nasdem Surya Paloh untuk memilih pasangannya sendiri.

Tunggu paslon koalisi lain

Anies mengatakan enggan terburu-buru menentukan cawapres karena menunggu kontestan dari koalisi partai politik (parpol) lain.

Menurut dia, hingga kini peta kontestan belum jelas.

Belum ada koalisi parpol yang telah mendeklarasikan pasangan capres-cawapres.

“Ya saya kira kalau mau main badminton, menentukan pasangan kalau belum tahu kontestan di seberang gimana?” sebut Anies.

Baca juga: Pesan kepada Relawan dan Upaya Anies Tepis Isu Polarisasi

Alasan kedua, penentuan pasangan capres-cawapres menjadi salah satu strategi pemenangan dan kerap diumumkan jelang masa pendaftaran ditutup.

Ia menjelaskan, pola itu telah terjadi sejak pilpres pertama kali digelar secara demokratis pada 2004 silam.

“(Pilpres) sudah berjalan 18 tahun ya, selama periode itu, bicara tentang pasangan (capres-cawapres) tidak ditentukan 1,5 tahun sebelumnya kan. Selalu ketika menjelang waktunya baru (ditentukan),” papar dia.

Oleh karena itu, Anies lebih memilih untuk fokus membantu penjajakan Koalisi Perubahan.

Baca juga: PKS Tolak Bujukan Masuk KIB, Pilih Bangun Koalisi dengan Demokrat dan Nasdem

Ia menyatakan masih banyak pekerjaan rumah yang harus diselesaikan sebelum ketiga parpol mengumumkan kesepakatan kerja sama.

“Yang sudah lebih jelas bersama itu ini (Koalisi Perubahan) dan keseriusannya ada,” tutur Anies.

PKS dan Demokrat legawa

Dalam kesempatan yang sama, Wakil Ketua Majelis Syura PKS Sohibul Iman menegaskan tak berkeberatan jika figur yang diusulkan partainya sebagai cawapres, mantan Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, tidak dipilih mendampingi Anies.

Sebab, yang penting adalah pasangan capres-cawapres bakal Koalisi Perubahan bisa membawa kemenangan.

“Kami sepakat penentuan cawapres itu mendongkrak kemenangan, jadi kami berkomitmen, siapa pun yang dipilih oleh calon presiden (Anies) dengan pertimbangan rasional, itu kami yakini akan membawa pada kemenangan,” tutur Sohibul.

Baca juga: Survei Litbang Kompas: Pemilih Ganjar, Anies, dan Prabowo Cenderung Loyal

Hal serupa juga disampaikan Sekretaris Jenderal Partai Demokrat Teuku Riefky Harsya.

Riefky mengaku Demokrat tak memasang harga mati agar koalisi mesti memilih ketua umumnya, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), untuk menemani Anies pada Pilpres 2024.

Bagi Demokrat, semangat perbaikan dan perubahan hanya bisa terwujud ketika koalisi ketiga parpol nantinya dapat menjadi pemenang pilpres.

Oleh karena itu, jika ada figur cawapres yang dinilai lebih baik untuk membantu Anies meraih kemenangan itu, Demokrat bakal menerima keputusan.

“Jadi tentu segala strategi termasuk pasangan cawapres ini adalah faktor memenangkan yang jadi pertimbangan kami. Jadi tentu akan (jadi) keputusan capres (Anies) dan dibicarakan juga dengan partai koalisi,” kata Riefky.

-. - "-", -. -

Sentimen: positif (92.8%)