Sentimen
Positif (95%)
19 Nov 2022 : 08.25
Informasi Tambahan

Kab/Kota: bandung, Semarang, Surabaya, Samarinda, Bangka, Ambon, Yogyakarta, Pontianak, Banda Aceh, Mataram, Intan Jaya, Jayapura, Kabupaten Pegunungan Bintang, Nabire, Asmat, Kendari, Mamuju, Serang, Bandar Lampung, Palembang, Pekanbaru, Palu, Manado, Denpasar, Sorong, Pangkal Pinang, Banjarbaru, Palangkaraya

Daftar 38 Provinsi di Indonesia Lengkap dengan Nama Ibu Kotanya

19 Nov 2022 : 08.25 Views 1

Okezone.com Okezone.com Jenis Media: Nasional

Daftar 38 Provinsi di Indonesia Lengkap dengan Nama Ibu Kotanya

JAKARTA - Pemerintah akhirnya meresmikan tiga provinsi baru hasil pemekaran Provinsi Papua. Ketiga provinsi itu yakni Papua Selatan, Papua Tengah, dan Papua Pegunungan. Provinsi Papua Selatan mencakup empat kabupaten yakni Kabupaten Merauke, Mappi, Asmat, dan Boven Digoel.

(Baca juga: Papua Barat Daya Usai Disahkan, Pj Gubernurnya Akan Dilantik Pekan Depan)

Sementara, Provinsi Papua Tengah memiliki delapan kabupaten yang terdiri dari Nabire, Paniai, Mimika, Dogiyai, Deyiai, Intan Jaya, Puncak, dan Kabupaten Puncak Jaya.

Selanjutnya, provinsi Papua Pegunungan meliputi delapan kabupaten yaitu Jayawijaya, Lanny Jaya, Mamberamo Tengah, Nduga, Tolikara, Yahukimo, Yalimo, dan Kabupaten Pegunungan Bintang.

Dengan bertambahnya Provinsi Papua Barat Daya, maka terdapat 38 provinsi di Indonesia dan ibu kotanya. Berikut ini daftar lengkapnya:

1.Nanggroe Aceh Darussalam (Ibu Kota Banda Aceh)

2.Sumatera Utara (Ibu Kota Medan)

3.Sumatera Selatan (Ibu Kota Palembang)

4. Sumatera Barat (Ibu Kota Padang)

5.Bengkulu (Ibu Kota Bengkulu)

6.Riau (Ibu Kota Pekanbaru)

7. Kepulauan Riau (Ibu Kota Tanjung Pinang)

8. Jambi (Ibu Kota Jambi)

9.Lampung (Ibu Kota Bandar Lampung)

10.Bangka Belitung (Ibu Kota Pangkal Pinang)

11. Kalimantan Barat (Ibu Kota Pontianak)

12. Kalimantan Timur (Ibu Kota Samarinda)

13.Kalimantan Selatan (Ibu Kota Banjarbaru)

14.Kalimantan Tengah (Ibu Kota Palangkaraya)

15.Kalimantan Utara (Ibu Kota Tanjung Selor)

Baca Juga: Lifebuoy x MNC Peduli Ajak Masyarakat Berbagi Kebaikan dengan Donasi Rambut, Catat Tanggalnya!

16.Banten (Ibu Kota Serang)

17.DKI Jakarta (Ibu Kota Jakarta)

18.Jawa Barat (Ibu Kota Bandung)

19. Jawa Tengah (Ibu Kota Semarang)

20.Daerah Istimewa Yogyakarta (Ibu Kota Yogyakarta)

21. Jawa Timur (Ibu Kota Surabaya)

22. Bali (Ibu Kota Denpasar)

23.Nusa Tenggara Timur (Ibu Kota Kupang)

24. Nusa Tenggara Barat (Ibu Kota Mataram)

25. Gorontalo (Ibu Kota Gorontalo)

26.Sulawesi Barat (Ibu Kota Mamuju)

27.Sulawesi Tengah (Ibu Kota Palu)

28.Sulawesi Utara (Ibu Kota Manado)

29.Sulawesi Tenggara (Ibu Kota Kendari)

30.Sulawesi Selatan (Ibu Kota Makassar)

31. Maluku Utara (Ibu Kota Sofifi)

32. Maluku (Ibu Kota Ambon)

33. Papua Barat (Ibu Kota Manokwari)

34.Papua (Ibu Kota Jayapura)

35. Papua Tengah (Ibu Kota Nabire)

36. Papua Pegunungan (Ibu Kota Jayawijaya)

37. Papua Selatan (Ibu Kota Merauke)

38.Papua Barat Daya (Ibu Kota Sorong)

Diberitakan sebelumnya, DPR mengesahkan RUU tentang Pembentukan Provinsi Papua Barat Daya menjadi undang-undang dalam Sidang Paripurna DPR RI Masa Persidangan II Tahun Sidang 2022-2023 pada Kamis, 17 November 2022.

Dengan pengesahan ini, maka Papua Barat Daya resmi menjadi provinsi ke-38 Republik Indonesia.

Sentimen: positif (95.5%)